Jadi Mensos, Bu Risma Sudah Menyiapkan Sejumlah Rencana Kerja

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Sosial Tri Rismaharini menyatakan sudah menyusun program untuk menjalani tugasnya yang baru.
Di antaranya ialah perbaikan data secara menyeluruh serta pemberdayaan.
"Program kami adalah yang pertama adalah perbaikan data, untuk datum penerima bantuan. Kami akan bekerja sama dengan Kementerian Dalam Negeri terutama terkait data kependudukan dan perguruan tinggi yang ada di wilayah masing-masing," kata Risma di Istana Kepresidenan, Selasa (22/12).
Menurut dia, lebih baik pihaknya melibatkan perguruan tinggi di dalam implementasi program di lapangan.
"Yang kedua adalah kami akan menyampaikan ke Bapak Presiden bahwa program-program kami adalah program pemberdayaan," jelas Risma.
Wali Kota Surabaya dua periode itu menyatakan, undang-undang mengamanatkan kepada pemerintah agar bertanggung jawab terhadap kemanusiaan, keadilan, fakir miskin, dan anak-anak terlantar.
Oleh karena itu, politikus PDI Perjuangan itu memberi perhatian terhadap anak-anak terlantar dan fakir miskin untuk program pemberdayaannya.
"Sehingga anak-anak bukan hanya menengadahkan tangan, tetapi mereka bisa melakukan segala sesuatu, dan bisa berguna untuk bangsa dan negara," jelas dia.
Menteri Sosial Tri Rismaharini menyatakan sudah menyusun program untuk menjalani tugasnya yang baru, seperti bekerja sama dengan beberapa kementerian.
- Dukung Sekolah Rakyat, Gubernur Sherly Tjoanda Siapkan Lahan 10 Hektare
- Meski Ada Efisiensi Anggaran, Mensos Pastikan Bantuan ke Masyarakat Tidak Berkurang
- Gus Ipul Yakin DTSEN Bisa Percepat Penurunan Kemiskinan
- Soal Isu Reshuffle, Gus Ipul: Arahan Lisannya Jelas, Jangan Main-Main
- Mensos & Presiden HI Serahkan 200 Kunci Rumah kepada Penyintas Gempa Cianjur
- Kampung Nelayan Sejahtera Beri Harapan Baru Bagi Warga Terdampak Rob