Jadi Pelatih Sunderland Hingga Akhir Musim, Ini Kata Advocaat
jpnn.com - SUNDERLAND resmi mempekerjakan mantan manajer Timnas Belanda (2002-2004) Dick Advocaat sebagai pelatih, mulai Selasa (17/3) hingga akhir musim nanti.
Sunderland membuat kesepakatan dengan head coach berusia 67 tahun itu kurang dari 24 jam setelah klub memecat Gus Poyet setelah 17 bulan bertugas.
''Sunderland adalah klub besar, dan saya sangat menantikan tantangan ke depan,'' kata Advocaat, seperti dilansir dari AP, Selasa (17/3).
Sebelum deal dengan Sunderland, Advocaat menukangi timnas Serbia. Praktis, Advocaat memang tak terlalu punya kesibukan belakangan ini.
Advocaat tidak pernah membesut klub di Inggris, namun pernah menghabiskan empat tahun di Rangers pada 1998-2002 dan memenangkan liga Skotlandia. Advocaat juga telah memenangkan gelar liga di tanah airnya dengan PSV Eindhoven, dan di Rusia dengan Zenit Saint-Petersburg.
Sementara Sunderland yang akan ditukangi, kini berada di peringkat 17, hanya satu tangga lebih baik dari penghuni zona degradasi.
"Sekarang kami harus berkonsentrasi pada hari Sabtu (pertandingan melawan West Ham) sebagai prioritas, dan saya tidak sabar untuk memulai,'' tandas Advocaat. (adk/jpnn)
SUNDERLAND resmi mempekerjakan mantan manajer Timnas Belanda (2002-2004) Dick Advocaat sebagai pelatih, mulai Selasa (17/3) hingga akhir musim nanti.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Daftar 20 Tim Grand Finale Meet The World With SKF Road to Gothia Cup 2025
- British School Jakarta dan SDN Pondok Jagung 02 Tumbangkan Juara
- Klasemen Akhir MotoGP 2024 dan Rapor Martin si Juara Dunia
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar, Ini Jadwal Pengambilan Race Pack Collection
- Race MotoGP Barcelona: Pecco Bilang Ada 8 Pembalap akan Menghalangi Martin
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024