Jadi Perusahaan Besar di Dunia, Pertamina Harus Pintar Bersyukur
Senin, 22 Juli 2013 – 13:56 WIB

Jadi Perusahaan Besar di Dunia, Pertamina Harus Pintar Bersyukur
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan tak bisa menyembunyikan kebahagiaannya. Ia begitu senang karena salah satu perusahaan milik negara, PT Pertamina masuk dalam daftar 500 perusahaan besar dunia versi majalah Fortune.
Bagi Dahlan, PT Pertamina yang dipimpin Karen Agustiawan ini merupakan prestasi yang luar biasa. Ia tak menyangka rangking Pertamina bisa langsung melesat diurutan ke 122.
"Masuk Fortune 500 sudah suprise sekali, apalagi peringkat ke 122. Saya memimpikannya (Pertamina masuk Fortune-red) tahun depan, ternyata tahun sekarang, sangat luar biasa sekali," ucap Dahlan di kantornya, Jalan Merdeka Selatan, Jakarta, Senin (22/7).
Atas capaian itu, makannya bekas Dirut PLN ini secara khusus meminta Pertamina agar menggelar acara syukuran dengan mengundang sebanyak 5 ribu anak yatim piatu. Acara itu sudah terselenggara di di Jiexpo Kemayoran, Jakarta dan dihadiri Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Minggu (21/7).
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan tak bisa menyembunyikan kebahagiaannya. Ia begitu senang karena salah satu perusahaan
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang