Jadi Presiden Arema FC, Crazy Rich Malang Langsung Bidik Pemain Asing
jpnn.com, JAKARTA - Pemilik perusahaan otobus Juragan 99 Gilang Widya Pramana resmi ditunjuk sebagai presiden klub Arema FC, sejak Minggu (6/6).
Pengusaha yang dijuluki Crazy Rizh Malang itu memiliki beberapa program utama untuk dapat membawa Arema FC bersaing di Liga 1 2021.
Salah satu yang tengah dipersiapkan pengusaha pemilik produk perawatan kulit MsGlow itu ialah mendatangkan pemain asing ke klub yang dipimpinnya tersebut.
Sebab, klub berjuluk Singo Edan itu memang belum pernah mendatangkan pemain asing.
Padahal, Liga 1 hanya menyisakan waktu satu bulan.
Oleh karena itu, Gilang akan langsung mengeksekusi pembelian pemain asing.
“Arema belum punya satu pun pemain asing, akan segera kami eksekusi," ujar Gilang seperti dikutip dari Wearemania, Senin (7/6).
Selain merekrut pemain Asing, Gilang juga berniat menyiapkan transportasi khusus untuk para pemain Arema FC apabila ingin bertanding.
Presiden baru klub Arema FC Gilang Widya Pramana memiliki beberapa program utama untuk bisa membawa klubnya bersaing di Liga 1 2021. Pria yang dijuluki Crazy Rich Malang itu akan segera memboyong pemain asing ke klub.
- Bursa Transfer Liga 1: Dewangga ke Persija, Semen Padang Sibuk
- Randy Bell Melengkapi Kuota Pemain Asing Satria Muda di IBL 2025
- Semen Padang Kalah Lagi, Arema FC Masuk Top 4 Klasemen
- Semen Padang Vs Arema FC: Tamu Tak Mau Cuma Datang & Pulang
- BRI Liga 1: Intip Persiapan Semen Padang Menjamu Arema FC
- Menjelang Bertandang ke Padang, Arema FC Kebanjiran Tawaran