Jadi Pusat Transit, Bandara Sorong Tingkatkan Perekonomian Masyarakat

jpnn.com - SORONG - Pengembangan Bandara Domine Eduard Osok (DEO) Sorong, diyakini akan meningkatkan perekonomian masyarakat serta pariwisata di sana. Wakil Gubernur Papua Barat Irene Manibuy mengatakan, peningkatan penumpang sudah terasa sebelum pengembangan dilakukan.
"Sebelum diresmikan (pengembangan Bandara Sorong-red), sudah cukup banyak peningkatannya, tentu ini sangat berdampak pada perekonomian di sini, pasti akan bertambah," ujar Irene saat ditemui di Bandara Sorong, Kamis (21/4).
Terlebih sambung Irene, Bandara Sorong menjadi pusat transit. Sehingga menambah peningkatan perekonomian di Sorong.
"Yang penting kami bisa melayani penumpang dengan baik di bandara ini karena Sorong jadi pusat transit, pusat pertemuan di sini. Mau ke Jaya Pura, Makassar, Ambon, Manado, sini (Bandara Sorong) pusatnya," tandas Irene. (chi/jpnn)
SORONG - Pengembangan Bandara Domine Eduard Osok (DEO) Sorong, diyakini akan meningkatkan perekonomian masyarakat serta pariwisata di sana. Wakil
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolda Riau Copot Kapolsek Bukit Raya Gegara Aksi Brutal Debt Collector
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Khusus Wafatnya Paus Fransiskus