Jadi Sosok yang Menginspirasi, Kepergian Bob Sadino Diiringi Trending Topic
jpnn.com - JAKARTA - Berita meninggalnya Bob Sadino langsung menjadi topik hangat di media sosial. Di twitter, ungkapan duka terhatur bela sungkawa langsung ramai. Kebanyakan merasa kehilangan sosok yang menjadi inspirasi dunia usaha ini.
"My truly inspiration...RIP...," tulis @TessaMaharani, tak berapa lama berita duka tersebut beredar. "Rest In Peace, Bob Sadino. One of my inspiration," sambung @ramatrooper.
Om Bob, panggilan akrabnya, adalah seorang pengusaha sukses asal Indonesia yang 'besar' di bidang pangan dan peternakan. Beliau adalah pemilik dari jaringan usaha Kemfood dan Kemchick.
Dalam banyak kesempatan, Bob Sadino sering terlihat santai dengan mengenakan kemeja lengan pendek dan celana pendek yang menjadi ciri khasnya sehari-hari. Sebutan Pengusaha Berdinas Celana Pendek juga sudah melekat erat dengan sosok kelahiran 9 Maret 1933 itu.
Bob Sadino diberitakan meninggal dunia di meninggal di Rumah Sakit Pondok Indah pada Senin (19/1), sekitar pukul 17.30 WIB. "Rest in peace om Bob Sadino, deep condolence for family and relatives that has been left," tulis @hellbyagama. (adk/jpnn)
JAKARTA - Berita meninggalnya Bob Sadino langsung menjadi topik hangat di media sosial. Di twitter, ungkapan duka terhatur bela sungkawa langsung
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Malam-Malam Prabowo Rapat Mendadak, Minta Update Bencana Erupsi Gunung Lewotobi
- Menkomdigi Meutya Hafid Akan Bertemu dengan CEO Nvidia, Ini yang Dibahas
- Warga Serang Tewas Dianiaya Warga Gegara Dituduh Lakukan Pelecehan
- Polemik Rancangan Permenkes, DPR: Semua Pihak Harus Lindungi Tenaga Kerja & Petani Tembakau
- Komjen Ahmad Dofiri jadi Wakapolri, Irjen Dedi Naik Bintang 3
- Siap Lakukan Pembersihan di Kemenag, Nasaruddin Umar Berpesan Begini kepada Jajarannya