Jadi Tersangka, Ingin Berdamai
Rabu, 11 Agustus 2010 – 09:31 WIB
JAKARTA - Pekan ini menjadi momen sulit bagi seorang Benny Dolo. Mantan pelatih timnas Indonesia itu mengalami dua peristiwa beruntun yang sangat tidak menyenangkan. Pertama dipecat dari jabatannya sebagai pelatih Persija karena dianggap gagal membawa tim berjuluk Macan Kemayoran itu meraih prestasi di musim 2009/2010. Dan Jum?at kemarin Benny Dolo ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan penganiayaan oleh Polsek Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. "Saya tidak ingin masalah ini berlarut. Biar cepat selesai pekan saya akan melakukan pertemuan dengan suporter tersebut untuk menyelesaikan masalah," kata Bendol .Pelatih yang sukses mengantarkan Arema Malang menjadi juara Copa Indonesia ( sekarang Piala Indonesia) dua musim beruntun (2005/2006 dan 2006/2007 ) itu menjelaskan kronologis kejadian yang mengusik ketenangannya tersebut.
Penganiayaan terhadap dua penonton itu terjadi saat pertandingan persahabatan antara Persija versus Persatuan Sepak Bola Angkatan Darat (PSAD) dilapangan Trisakti, Desa Ciangsana, Kecamatan Gunung Putri, pada Sabtu 10 Juli 2010 lalu. Benny Dolo tidak sendirian, dua penggawa Persija juga ditetapkan sebagai tersangka. Yaitu Salim Alaydrus dan Leonard Tupamahu.
Baca Juga:
Pelatih yang akrab disapa Bendol itu mengaku sudah tahu telah dijadikan tersangka atas kasus tersebut. Tapi, dia membantah telah melakukan penganiayaan terhadap suporter yang dikabarkan sebagai pendukung Persib Bandung itu.
Baca Juga:
JAKARTA - Pekan ini menjadi momen sulit bagi seorang Benny Dolo. Mantan pelatih timnas Indonesia itu mengalami dua peristiwa beruntun yang
BERITA TERKAIT
- Hasil Laga Manchester City Vs Tottenham Hotspur Bikin Gempar
- China Masters 2024: Head to Head Jonatan Christie vs Anders Antonsen, Jojo di Atas Angin
- Jadwal Final China Masters 2024: 2 Delegasi Merah Putih Berjuang, Kans Jojo Juara
- China Masters 2024: Jonatan Christie Berkali-kali Memukul Nomor 1 Dunia
- Klasemen Liga 1 Setelah Dewa United Vs Bali United Hanya Diwarnai Satu Gol
- 99 Virtual Race dan Ayobantu Berkolaborasi, Lomba Lari dan Donasi Makin Fleksibel