Jadi Unggulan, Arema Ekstra Fokus
jpnn.com - TENGGARONG - Laga semifinal Piala Gubernur Kaltim dimulai pada Rabu (9/3) malam nanti. Arema Cronus, Madura United, dan Persiba Balikpapan bakal bersaing untuk menjadi yang terbaik dan lolos ke final.
Menggunakan format trofeo, tim-tim ini akan langsung saling bertemu untuk menjadi yang terbaik. Laga perdana babak enam besar akan mempertemukan MU kontra Persiba, kemudian dilanjutkan dengan laga Persiba versus Arema, dan Arema kontra MU menutup pertandingan.
Siapa favorit lolos? Arema tentu saja ada di daftar teratas, kemudian MU dan Persiba, tim asal Kaltim.
Melihat diunggulkan, Pelatih Arema Milomir Seslija pun cukup optimistis menanggapi peluang timnya. Untuk itu, Singo Edan bakal tampil lebih agresif lagi, mengejar gol cepat dan gol lebih banyak.
"Waktu kami tak panjang, kami hanya punya 45 menit melawan setiap tim, kami harus menang. Mencetak gol cepat untuk memastikan Langkah kami," kata Milo.
MU menurut pelatih asal Bosnia tersebut, adalah tim yang solid dan mengejutkan. Dia pun menampik jika MU dianggap sebagai kuda hitam. "Mereka pesaing kami, mereka bukan kuda hitam. Kami harus melipat gandakan fokus, ini lebih krusial dan sulit dibanding laga normal 90 menit," tegasnya.
Sementara itu, melihat Persiba, Milo meminta anak didiknya waspada dengan semangat tim tuan rumah. Persiba tentu ingin tak dipermalukan seperti Mitra Kukar. "Kami akan turunkan tim terbaik, dan siap maksimal selama 2 X 45 menit," tegas dia. (dkk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Timnas Indonesia vs Jepang: STY Minta Skuadnya Tampilkan Permainan yang Tak Akan Disesali
- Soal Kans Timnas Indonesia Menang Melawan Jepang, Jay Idzes Jujur Bilang Begini
- Sempat Kalah Lawan Dewa United, Timnas Basket Indonesia Bangkit dengan Gebuk Malaysia
- Shin Tae Yong Berbunga-bunga Menjelang Laga Indonesia vs Jepang, Ini Pemicunya
- Indonesia vs Jepang, Jay Idzes: Kami Punya Kesempatan
- Final Four Livoli Divisi Utama 2024: Tanpa Farhan Halim, Rajawali Pasundan Kalahkan Indomaret Sidoarjo