Jadwal 8 Besar Liga Champions, Pep Bilang Bayern Tak Mungkin Main Bertahan

jpnn.com - MANCHESTER - Panggung Liga Champions kembali digelar. Empat leg pertama perempat final hadir pertengahan pekan ini.
Pada Rabu (12/4) dini hari nanti ada dua pertandingan, yakni Benfica menjamu Inter Milan dan Manchester City meladeni Bayern Muenchen di Etihad.
Pelatih Manchester City Pep Guardiola meyakini, dengan tak dipakainya lagi perhitungan gol tandang dalam home and away laga Liga Champions, semua pertarungan adalah wajib menang.
Pep menyebut City dan Bayern akan mencari kemenangan di leg pertama. Tidak ada kata bertahan atau tunggu meledak di leg kedua.
"Dalam sudut pandang saya, Bayern bukanlah tim yang dibangun untuk berpikir akan terjadi leg kedua, tetapi dibangun untuk datang dan menang," ujar Pep di laman resmi klub.
"Dari pengalaman saya ketika berada di sana, Bayern Muenchen selalu bermain untuk menang," imbuhnya.
Pep menyebut Bayern, siapa pun pelatihnya, termasuk arsitek anyar Thomas Tuchel, bukan tim yang pengin santai selama 90 menit pertandingan tandang.
"Saya rasa itu bukan tipe mereka. Namun, di saat yang sama kami juga punya keinginan yang menang. Saya tidak tahu apa yang akan terjadi," tutur Pep.
Ada dua pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions Rabu dini hari nanti.
- Hajar Osasuna, Barcelona Kukuh di Puncak Klasemen Liga Spanyol
- Real Madrid segera Memperpanjang Kontrak Bek Muda Raul Asencio
- Jay Idzes Bergeming Soal Gosip ke Inter Milan
- Chelsea Harus Bayar 5 Juta Pounds ke MU jika Batal Mempermanenkan Sancho
- Bang Jay Merespons Kabar Dirinya Diminati Inter Milan
- Juventus Pecat Thiago Motta, Sosok Ini Penggantinya