Jadwal Final BWF World Tour Finals 2021: The Minions Jumpa Musuh Bebuyutan
Menilik rekor head to head, Kim/Kong di atas kertas lebih unggul dengan meraup dua kemenangan. Akan tetapi, Matsuyama/Shida sedang on fire dalam rangkaian Indonesia Badminton Festival (IBL) 2021.
Bagaimana tidak, ganda ranking tujuh dunia itu belum tersentuh kekalahan dan sanggup merebut dua gelar, yakni Indonesia Masters 2021 dan Indonesia Open 2021.
Partai kedua akan memainkan laga dari sektor ganda campuran yang mempertemukan Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand).
Yuta/Watanabe unggul empat kemenangan dalam lima bentrokan dengan Dechapol/Sapsiree. Namun, di pertemuan terakhir, yaitu di Indonesia Open 2021, ganda Jepang tersebut kalah dari Dechapol/Sapsiree dengan skor 12-21, 13-21.
Partai berikutnya akan memainkan duel tunggal putri antara An Seyoung (Korea Selatan) vs Pusarla Venkata Sindhu (India).
Melihat rekor pertemuan, An unggul dua kemenangan atas Sindhu. Pertemuan terakhir kedua pemain terjadi di Denmark Open 2021 yang dimenangi An Seyoung dengan skor 21-11, 21-12.
Laga yang ditunggu-tunggu oleh pencinta bulu tangkis tanah air tersaji di partai keempat. The Minions menantang rival barunya, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Duo Jepang itu seolah menjelma jadi momok baru The Minions setelah seringkali bentrok di laga-laga penting.
Cek di sini jadwal lengkap final BWF World Tour Finals 2021. The Minions juma musuh bebuyutan baru.
- Gandeng Konsuiltan Manajemen, PBSI di Tangan Fadil Imran Mencoba Terukur dan Transparan
- Pebulu Tangkis Muda Indonesia Unjuk Gigi di Vietnam dan Malaysia International Series
- Polytron Gubernur Cup 2024: Pertahankan Gelar Juara Umum, PB Djarum Borong 16 Emas
- Masuk Final Lagi, Rahmat/Yeremia Makin Konsisten dan Menjanjikan
- Indonesia Pastikan Raih 2 Gelar Indonesia Masters 2024 Super 100
- Peningkatan Prestasi, Merah Putih Rebut 3 Gelar Indonesia International Challenge 2024