Jadwal Final IBL 2021 Satria Muda vs Pelita Jaya, Siapa Jagoanmu?
jpnn.com, JAKARTA - Partai final Indonesia Basketball League (IBL) Pertamax 2021 dipastikan mempertemukan dua tim ibu kota.
Satria Muda Pertamina menyusul Pelita Jaya Bakrie Jakarta ke puncak setelah menundukkan West Bandits Solo 72-48 pada laga kedua semifinal di Britama Arena Mahaka Square Kelapa Gading, Jakarta, Minggu (30/5) malam.
Dengan kemenangan itu, Satria Muda memastikan menyapu sang lawan hanya dengan dua gim di semifinal. Sebelumnya, di gim pertama pada 28 Mei lalu, tim yang karib disebut dengan SM itu menang 66-58.
Di sisi lain, Pelita Jaya sudah memastikan diri lolos lebih dulu. Tim milik Grup Bakrie itu menang dalam dua gim di semifinal atas Louvre Dewa United Surabaya.
Di gim pertama Pelita Jaya menang 84-67. Kemudian, pada paruh kedua Pelita mempertebal skor kemenangan mereka dengan 91-67.
Laga final ini sendiri sudah sesuai dengan prediksi saat IBL Pertamax 2021 dimulai. Secara materi dan konsistensi permainan, kedua tim memang berada di atas tim lainnnya.
Saat babak penyisihan, kedua tim juga digdaya. Pelita Jaya mampu lolos ke playoff dengan status sebagai juara Grup Merah IBL 2021. Sementara, Satria Muda menjadi jawara Grup Putih.
Laga final sendiri tetap dilaksanakan di lokasi yang sama. Pertemuan ini akan menggunakan format dua gim yang digelar pada 3 dan 4 Juni mendatang.
Laga final antara Satria Muda Pertamina melawan Pelita Jaya Bakrie Jakarta sesuai dengan prediksi saat IBL Pertamax 2021 dimulai.
- Lengkapi Kuota Pemain Naturalisasi, Prawira Bandung Kontrak Jamarr Andre Johnson
- Rekrut Arki Dikania Wisnu, Dewa United Ubah Peta Persaingan Juara IBL 2025
- Kirim Pesan Perpisahan untuk Satria Muda, Arki Wisnu Selangkah Lagi Gabung Dewa United
- IBL dan Perbasi Kerja Sama Cari Wasit Terbaik di Tanah Air
- Dijauhi Dewi Fortuna, Satria Muda Era Youbel Sondakh Kembali Keok dari Pelita Jaya
- IBL All Indonesian 2024: Ajang Pembuktian Pelita Jaya, Bungkam Suara Sumbang