Jadwal Final Proliga 2024 Hari Ini, Mungkinkah Tercipta Rekor Dahsyat?

jpnn.com - JAKARTA - Puncak dari Proliga 2024 bakal hadir di Indonesia Arena, Jakarta, Minggu (21/7) malam WIB.
Laga final di nomor putra, mempertemukan juara bertahan Jakarta LavAni versus runner up tahun lalu Jakarta Bhayangkara Presisi.
Lavani mengincar rekor dahsyat, yakni juara tiga kali beruntun Proliga. Mungkinkah itu terjadi?
Dio Zulfikri dan kawan-kawan dalam performa apik seusai mengamankan enam kemenangan dari enam pertandingan di Final Four Proliga 2024.
Daftar Juara Proligaproliga
Sementara itu, Jakarta Bhayangkara Presisi siap menjadi batu sandungan. Nizar Zulfikar dan kawan-kawan memang masih belum menemukan performa yang konsisten sejak babak reguler hingga babak final four.
Di dua pertemuan terakhir kedua tim, Jakarta LavAni membungkam Jakarta Bhayangkara Presisi dengan dua kemenangan tiga set langsung pada seri yang berlangsung di Surabaya dan Semarang.
Siapa yang memenangi laga final nanti?
Final Proliga 2024 hari ini, Jakarta Lavani vs Jakarta Bhayangkara Presisi. Jangan sampai ketinggalan.
- Final Four Proliga 2025: Penampilan 'Ngegas' Kyle Russell Buat Surabaya Samathor Kaget
- Begini Persiapan Jakarta LavAni Menjelang Final Four Proliga 2025
- Mengenal Final Four Proliga 2025, Dipenuhi Bintang Voli Dunia
- Final Four Proliga 2025: Waspada, Tim Kepolisian RI Langsung Tancap Gas
- Bhayangkara Presisi Ungkap Alasan Rekrut Kyle Russell untuk Final Four Proliga 2025
- Klasemen Proliga 2025 Sektor Putra: Bhayangkara Tempel Ketat LavAni, Penentuan di Palembang