Jadwal Indonesia Masters 2022 Hari Ini: Ganda Putra Mencekam, Ginting Jumpa Malaysia

jpnn.com, JAKARTA - Indonesia Masters 2022 telah memasuki babak perempat final. Sebanyak enam wakil Merah Putih dipastikan berlaga di fase ini.
Keenam wakil tersebut terdiri dari dua ganda putra, dua ganda putri, serta satu tunggal putra dan satu ganda campuran.
Mereka adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, Febby Valencia Dwijayanti Gani/Ribka Sugiarto, Anthony Sinisuka Ginting, dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningntyas Mentari.
Rinov/Pitha menjadi wakil Indonesia pertama yang unjuk gigi. Pasangan ranking 19 dunia itu akan melawan duet Thailand, Supak Jomkoh/SupissaraPaewsampran di partai pertama court 2.
Duel panas tersaji dari sektor tunggal putra. Anthony Gingting akan melawan jagoan Malaysia, Lee Zii Jia. Laga tersebut berlangsung di partai ketiga court 1.
Pertarungan tak kalah menarik terjadi dari sektor ganda putra. Dua wakil Merah Putih, Marcus/Kevin dan Fajar/Rian dipastikan berjuang ekstra keras untuk lolos ke semifinal.
Bagaimana tidak, Marcus/Kevin a.k.a The Minions sudah ditunggu unggulan kedelapan asal Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin, sedangkan Fajar/Rian menantang peraih emas Olimpiade Tokyo 2020, Lee Yang/Wang Chi Lin.
Untuk mengetahui jadwal lengkap wakil Merah Putih di perempat final Indonesia Masters 2022, bisa cek rangkuman di bawah ini. Laga tersebut digelar di Istora Senayan, Jakarta mulai pukul 09.00 WIB.(mcr15/jpnn)
Berikut jadwal Indonesia Masters 2022 hari ini. Ganda putra mencekam, Ginting jumpa Malaysia.
- Begini Progres Penyembuhan Cedera Bahu Anthony Sinisuka Ginting
- Indonesia Masters 2025: Thailand Menulis Sejarah di Istora
- Jadwal Semifinal Indonesia Masters 2025: Kans Jonatan Christie ke Final
- Indonesia Masters 2025: Asa Fajar/Rian Menghapus Bayang-Bayang Kelam
- Indonesia Masters 2025: Ada yang Spesial di Balik Kemenangan Jonatan Christie
- Jatuh Bangun Jonatan Christie Berbuah Tiket Semifinal Indonesia Masters 2025