Jadwal ISL 2015 Diumumkan 21 Januari
jpnn.com - JAKARTA - PT Liga Indonesia (LI) segera merilis jadwal ISL 2015. Paling cepat, pada 21 Januari, jadwal awal ISL sudah bisa diketahui oleh publik sepak bola Indonesia.
"Pada 20 Januari, kami akan finalisasi jadwal dengan partner dan semoga jadwal bisa dipublish 21 Januari," jelas CEO PT LI Joko Driyono, hari ini (17/1).
Mengenai kepastian itu, ada tahapan rapat pleno yang akan dilakukan terlebih dulu pada 19 Januari nanti. Di dalam rapat tersebut, akan dibahas juga terkait kesiapan venue kandang masing-masing tim, sekaligus enam klub yang masih memiliki catatan buruk finansial.
Enam klub itu adalah Persija Jakarta, Persebaya Surabaya, Pelita Bandung Raya, Arema Cronus, PSM Makassar, dan Gresik United.
Sekretaris PT LI Tigor Shalom Boboy pun membenarkan, jika pihaknya akan melakukan verifikasi ulang finansial kepada klub itu. Beberapa klub yang telah menyerahkan laporannya adalah Persija, Arema, dan Gresik United.
"Yang belum, terus ditunggu, sampai datanya benar-benar terverifikasi dan diplenokan nanti," tuturnya.
Tigor menambahkan, dalam jadwal ISL yang nantinya akan dirilis oleh PT LI, dipastikan hanya dibuat untuk 18 klub. Sebab, Persiwa Wamena dan Persik Kediri dipastikan gagal lolos verifikasi. (upi/mas)
JAKARTA - PT Liga Indonesia (LI) segera merilis jadwal ISL 2015. Paling cepat, pada 21 Januari, jadwal awal ISL sudah bisa diketahui oleh publik
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya
- Persib Berterima Kasih Kepada Liga 1 dan Bali United
- Bangkit dari Cedera, Fadillah Arbi Optimistis Raih Poin di Seri Pamungkas JuniorGP 2024
- Fakta-Fakta Menarik 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Panggil 4 Muka Baru ke Timnas Indonesia
- Daftar 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024, Ada 7 Nama Abroad