Jadwal Liga 1 2021 Makin Padat, Pelatih Bali United Siapkan Program Khusus
jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Bali United Stefano Cugurra Teco memastikan timnya sudah menyiapkan diri untuk menghadapi jadwal padat Liga 1 2021/2022 ke depan.
Program untuk menjaga kebugaran pemain yang akan menjalani pertandingan dengan jeda pendek, sudah mulai dijalankan.
Menurut Teco, soal jadwal pertandingan yang mepet itu menjadi ranah kerja pelatih.
Namun, dia meminta agar federasi dan operator, bisa memastikan kompetisi Liga 1 2021/2022 bisa bergulir sampai jadwal pertandingan terakhir.
"Ya, situasi normal di Indonesia itu jeda 3-4 hari terus main, tetapi jadi tidak biasa karena kami harus menunggu 1,5 tahun untuk bisa bermain bola. Dan sekarang jadwal lebih padat sehingga harus punya program bagus, yang terpenting kompetisi terus jalan," katanya, di situs PT LIB.
Salah satu program yang harus disiapkan dengan matang dan tepat menghadapi jadwal yang padat ialah soal recovery.
Tanpa itu, lanjut Teco, maka ancaman pemain cedera dan kelelahan sangat terbuka.
"Recovery pemain agar tidak ada cedera ini penting, kami juga bisa terus memastikan kondisi fisik pemain bagus, sehingga bisa dapat poin maksimal di setiap pertandingan," tuturnya.
Pelatih Bali United Stefano Cugurra Teco telah menyiapkan program khusus untuk menghadapi jadwal padat Liga 1 2021/2022
- Persib Incar Pemain Asing Gantikan Mailson Lima, Matheus Pato Masuk Radar
- Bursa Transfer Liga 1: Dewangga ke Persija, Semen Padang Sibuk
- Persija Pengin Lebih Galak di Putaran Kedua BRI Liga 1
- Persib Pulangkan Zalnando, Lalu Pinjamkan Faris Abdul Hafizh ke Gresik United
- Ramai Rumakiek Jadi Incaran Utama PSBS Biak Menjelang Putaran Kedua
- Bali United Vs Persebaya: 2 Gol Kilat Meremukkan Pemuncak Klasemen