Jadwal Liga 1 2021/2022 Pekan ke-3: PSM vs Persebaya, Lainnya?

jpnn.com, JAKARTA - Liga 1 2021/2022 bakal memasuki pekan ketiga mulai Jumat (17/9) mendatang. Duel tim-tim dengan nama besar di sepak bola Indonesia dan layak disebut big match bakal tersaji pekan ini.
Pekan ketiga Liga 1 2021/2022 akan menyajikan partai besar pertama antara PSM Makassar dan Persebaya Surabaya. Pertandingan tim yang memiliki sejarah besar mulai dari era perserikatan ini bakal digelar Sabtu (18/9) dan kick off mulai pukul 18.15 WIB.
Kemudian, big match lainnya di akhir pekan ini mempertemukan Bali United dan Persib Bandung. Laga tersebut rencananya kick off mulai pukul 20.45 WIB.
Untuk lokasi pertandingan, seperti biasa baru akan diumumkan pada H-2 laga.
Selanjutnya, partai besar lainnya yang akan tersaji di pekan ketiga ialah antara Persipura Jayapura vs Persija Jakarta. Pertandingan ini bakal digelar pada Minggu (19/9) dan kick off mulai pukul 20.45 WIB.
Meskipun belum diumumkan stadion yang akan menjadi lokasi pertandingan, bisa dipastikan bahwa klaster I atau di wilayah bubble DKI dan provinsi di sekitarnya, seperti Banten dan Jawa Barat.(dkk/jpnn)
Jadwal Pekan Ketiga Liga 1 2021/2022:
Jumat (17/9)
Big match pekan ketiga Liga 1 2021/2022 akan dibuka dengan pertemuan PSM vs Persebaya, Diakhiri Persipura vs Persija
- Imran Nahumarury dan Yeyen Tumena Pasti Sedang Bergembira
- Persib Butuh 11 Poin Jadi Juara Liga 1, Tyronne: Semua Final
- Live Streaming PSM Makassar Vs Semen Padang: Seperti Final
- Jadwal Pekan ke-28 Liga 1: Arema FC Vs Madura United Ditunda
- Jadwal Pekan ke-28 Liga 1: Perang Bintang di Gianyar
- Jadwal Pekan ke-28 Liga 1: Semen Padang Tak Punya Waktu