Jadwal MotoGP Spanyol: Marc Marquez Telah Menghancurkan Pecco

jpnn.com - CADIZ - Seri ke-5 MotoGP 20205 bakal hadir di Circuito de Jerez-Angel Nieto: MotoGP Spanyol, pada 25-27 April.
Dua pembalap pabrikan Ducati, yakni Francesco Bagnaia a.k.a Pecco dan Marc Marquez menjadi favorit memenangi balapan di sana.
Pecco merupakan juara MotoGP Spanyol tiga musim terakhir (2022, 2023, dan 2024) dan pemegang all time lap record di Jerez, yakni satu menit 36,025 detik (2024).
Sementara itu, Marc Marquez pun pantas dijagokan lantaran pemilik motor nomor 93 itu sedang on fire, memimpin klasemen, dan juga pernah memenangi MtooGP Spanyol (2014, 2018, 2019).
Jadwal MotoGP Spanyol 2025
Jumat (25/4)
15.45-16.30 WIB: Free Practice 1
20.00-21.00 WIB: Practice
Sabtu (26/4)
15.10-15.40 WIB: Free Practice 2
15.50-16.05 WIB: Qualifying 1
16.15-16.30 WIB: Qualifying 2
20.00 WIB: Sprint 12 Laps
Minggu (27/4)
14.40-14.50 WIB: Warm Up
19.00 WIB: Race 25 Laps
"Pecco memasuki Jerez sebagai favorit. Dia bagus di sana. Namun, Marc juga bagus," kata pengamat MotoGP Neil Hodgson kepada TNT Sports.
Hodgson meyakini saat ini Pecco sedang bergairah lantaran MotoGP memasuki tur Eropa (12 seri beruntun termasuk MotoGP Spanyol).
"Ini titik di mana Pecco harus mengubah sesuatu," ujarnya.
Lihat jadwal MotoGP Spanyol 2025 di sini dan analisis kelemahan Pecco sejauh ini.
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Tim Medis MotoGP Bocorkan Kondisi Terkini Jorge Martin
- MotoGP 2025: Reaksi Diggia Setelah Momen di Qatar 'Dirusak' Alex Marquez
- Klasemen MotoGP dan Jadwal Lengkap Balapan 2025
- Jorge Martin Patah Tulang Rusuk Seusai Terjatuh di MotoGP Qatar 2025
- Petaka di MotoGP Qatar, Jorge Martin Celaka, 6 Tulang Patah