Jadwal Pekan Ke-26 Liga 1, Mungkinkah Arema FC Terpeleset?
jpnn.com, JAKARTA - Jadwal Liga 1 2021/2022 pekan ke-26 dipastikan bakal menyuguhkan pertandingan yang seru.
Bukan hanya karena kekuatan tim yang akan berjumpa, tetapi juga ketatnya persaingan di papan atas.
Pekan ke-25 menjadi menarik karena Bhayangkara FC yang awalnya mengejar Arema di puncak klasemen, harus terpeleset dan melorot sampai posisi ketiga.
Persebaya yang awalnya punya kans bersaing di jalur juara, kini menjauh juga karena terpeleset.
Di sisi lain, Bali United makin moncer kekuatannya dan mampu menyodok ke posisi runner up sementara klasemen Liga 1 2021/2022.
Arema FC terancam di puncak klasemen karena hanya terpaut satu poin.
Mengingat perjalanan pada pekan ke-25, maka pekan ke-26 diyakini bakal menyajikan persaingan superseru.
Arema FC harus menghadapi Madura United dalam derbi Jatim.
Jadwal Pekan ke-26 Liga 1 2021/2022 akan menyuguhkan pertandingan menarik tim-tim papan atas.
- Live Streaming Persebaya Vs Persija, Simak Kata Bruno Moreira
- Persib Vs Borneo FC: Apa yang Dikatakan Hodak Mungkin Benar
- Persebaya Vs Persija: Almeida Berambisi Mencetak Gol, Ini Sebabnya
- Persib Vs Borneo FC: Tamu Datang dengan Kekuatan Komplet
- Persib Bandung Vs Borneo FC: Ini GBLA, Bukan Jalak Harupat
- Live Streaming Semen Padang Vs PSM Makassar, Ada Rekor Buruk