Jadwal Pekan ke-31 Liga 1: Persib Jumpa Lawan Tangguh Hari Ini
jpnn.com - GIANYAR - Juru taktik Persib Bandung Bojan Hodak meminta anak asuhnya tidak menganggap mudah laga versus Persita Tangerang pada pekan ke-31 Liga 1, di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Senin (15/4) sore WIB.
Bojan menyebut Persita lawan yang tangguh.
Dia menilai kehadiran pelatih baru Luis Edmundo bisa menjadi tambahan motivasi buat Pendekar Cisadane -julukan Persita.
“Kami memprediksi ini akan menjadi laga yang sulit. Mereka mengganti pelatih dan berusaha untuk menghindari degradasi,” kata Bojan seperti dikutip dari laman Persib.
Pelatih asal Kroasia ini mengatakan, meski Persita berada di papan bawah klasemen Liga 1, tetapi tetap berbahaya dengan materi pemain berpengalaman.
Namun, Bojan juga bersyukur karena timnya dalam kondisi siap bertanding.
Pekan ke-31 Liga 1 bergulir mulai hari ini. Persib Bandung ketemu tim yang tak bisa dianggap mudah.
- Bursa Transfer Liga 1: Persebaya Datangkan 2 Menara Asing
- Bursa Transfer Liga 1: Semen Padang Merekrut 3 Pemain Asing
- Bojan Hodak Bocorkan Alasan Zalnando tak Bisa Main saat Persib Jumpa Bali United
- Resmi, Persija Memperpanjang Kontrak Rayhan Hannan
- Arema FC Resmi Tunjuk Ze Gomes sebagai Pelatih Baru
- Gelandang Muda Rayhan Hannan Bertahan di Persija Jakarta Sampai Akhir Musim Depan