Jadwal Seleksi PPPK Guru Tahap II Diundur, Pejabat Kemendikbudristek Minta Maaf
Senin, 01 November 2021 – 17:21 WIB

Jadwal seleksi PPPK guru tahap II. Foto tangkapan layar
Nunuk menjelaskan Pansel PPPK guru Kemendikbudristek dan Panselnas sedang melakukan evaluasi menyeluruh terhadap pelaksanaan seleksi kompetensi PPPK guru tahap I.
"Kami mohon maaf kepada para peserta yang sudah menunggu momentum ini. Jadwal terbaru akan kami sampaikan di laman gurupppk.kemdikbud.go.id," serunya.
Dengan demikian jadwal pelaksanaan seleksi kompetensi PPPK guru tahap II yang tertera di bawah ini tidak berlaku:
1. Pengumuman hasil sanggah I, 29 Oktober 2021
2. Pengumuman dan pemilihan formasi II, 1 sampai 4 November
3. Pengumuman daftar peserta, waktu dan tempat seleksi PPPK guru tahap II, 8 November
4. Cetak kartu peserta seleksi PPPK guru, 8 sampai 9 November
5. Pelaksanaan seleksi kompetensi II, 10 sampai 13 November
Sesditjen GTK Kemendikbudristek Nunuk Suryani meminta maaf karena terpaksa mengundurkan kembali jadwal seleksi PPPK guru tahap II.
BERITA TERKAIT
- Petugas CAT Tes PPPK Tahap 2 Jangan Coba 'Main Mata' dengan Honorer
- Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, 863.993 Honorer Bersaing Ketat, Cek Kuotanya
- Tes PPPK Tahap 2 Tanjungpinang Mulai 24 April, Diikuti 407 Pelamar
- CIES 2025: Tanoto Foundation Ungkap Strategi Efektif Pelatihan Guru
- 91 CPNS dan 553 PPPK Mataram Formasi 2024 Terima SK, Begini Pesan Wali Kota Mohan
- 5 Berita Terpopuler: Tes PPPK Tahap Dua Dimulai, Honorer Kesulitan Cetak Kartu Ujian, Presiden Sampai Turun Tangan