Jadwal TC Timnas Indonesia Menjelang Jumpa Argentina

jpnn.com - Timnas Indonesia akan menggelar training camp (TC) untuk menyambut FIFA Matchday Juni.
Salah satu agenda besar bakal dihadapi Skuad Garuda, yakni menjamu Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), 19 Juni mendatang.
Sebelum itu, tepatnya pada 14 Juni, Indonesia lebih dahulu melawan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo.
Menghadapi dua agenda tersebut, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong bakal menggelar TC pada 5 Juni mendatang di Jakarta.
"Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong akan memulai pemusatan latihan pada Senin (5/6/2023), guna persiapan menghadapi FIFA Matchday," bunyi pernyataan PSSI.
Lebih lanjut, Shin Tae Yong berharap seluruh pemain terbaiknya dapat berkumpul pada TC nanti.
"Shin Tae Yong sudah memanggil sejumlah pemain, baik yang berkompetisi di luar negeri maupun dalam negeri."
"Melihat laga nanti bertajuk FIFA Matchday, tak ada lasan bagi klub untuk tidak melepas pemainnya," tambah pernyataan tersebut.
Timnas Indonesia akan menggelar training camp (TC) untuk menyambut FIFA Matchday Juni.
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Luis Suarez: Messi Ingin Tampil di Piala Dunia 2026
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara
- Timnas Indonesia Dipastikan Hadapi Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17