Jafar/Felisha Tampil Impresif Pada Debut di BAC, Tembus 4 Besar

jpnn.com - Pasangan Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu memastikan diri melangkah ke semifinal turnamen Badminton Asia Championships (BAC) 2025.
Dalam laga yang digelar di Ningbo Olympic Sports Center Gymnasium, Jumat (11/4/2025), ganda campuran ranking 25 dunia itu mengatasi perlawanan wakil Malaysia Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie dengan skor 21-15, 21-11.
Jafar/Felisha memulai pertandingan dengan langsung menekan pertahanan lawan seusai unggul 11-9 di interval gim pertama.
Permainan pasangan yang memulai debut pada ajang Indonesia International Challenge 2024 di Pekanbaru itu makin di atas angin setelah menutup set pertama dengan keunggulan 21-15.
Masuk gim kedua, lawan membuka pertandingan dengan tempo lambat, yang dimanfaatkan Jafar/Felisha untuk memimpin jauh 11-4 di pertengahan laga.
Laju Jafar/Felisha akhirnya tidak terbendung hingga akhirnya mampu meraih kemenangan straight game dalam tempo 38 menit melawan Goh/Lai.
Penampilan Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu terbilang fantastis di turnamen Kejuaraan Asia.
Debut keduanya berjalan manis dengan mampu menembus babak empat besar.
Debut impresif pasangan Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu mampu menembus babak semifinal turnamen BAC 2025, Jumat (11/4)
- Alasan Jafar/Felisha Masih Belum Dapat Kepercayaan dari PBSI untuk Tampil di Sudirman Cup
- Leo/Bagas dan Jafar/Felisha Menjaga Asa Indonesia Raih Gelar di BAC 2025
- Semifinal BAC 2025: China Mendominasi, Indonesia Hanya Sisakan 2 Wakil
- BAC 2025: Jonatan Christie Gagal Pertahankan Gelar, Ini Penyebabnya
- Gila! Jafar/Felisha Tembus Semifinal BAC 2025
- Jadwal dan Link Streaming Perempat Final BAC 2025: Pemain Unggulan Siap Unjuk Gigi