Jaga Kesehatan, Menaker Ajak Pensiunan Selalu Berpikir Positif

jpnn.com, JAKARTA - Menghadiri acara Penghargaan Pegawai Pensiun, Menteri Ketenagakerjaan M. Hanif Dhakiri mengajak para pensiunan selalu berpikir positif supaya tetap terjaga kesehatannya.
“Kekuatan pikiran sangat dahsyat. Pikiran positif, hati tenang, dan tetap beraktifitas akan membuat badan tetap sehat," kata Menaker dalam sambutannya pada Senin (1/4).
Menaker menjelaskan, karena terbiasa beraktivitas maka badan harus terus bergerak. "Cari kesibukan, apa saja kesibukannya yang penting tetap positif," ujar Hanif.
"Bisa dengan mencari pekerjaan baru, menyalurkan hobi, atau menikmati aktivitas bersama keluarga," lanjutnya.
Dengan demikian, kata Hanif, masa pensiun akan menjadi masa yang menyenangkan dan penuh kebahagiaan.
Menaker mengatakan, kontribusi dan pengabdian pegawai pensiun semasa bekerja sangat luar biasa sehingga hari ini Kemnaker banyak mengalami perubahan dan perkembangan.
"Perubahan itu terjadi dari hal hal yang bisa dilihat secara kasat mata dan yang bersifat substantif," tutur Hanif.
Meskipun sudah pensiun, Menaker berharap para pegawai untuk terus berkontribusi dengan caranya masing masing, seperti berbagi pengalaman kepada junior.
Menghadiri acara Penghargaan Pegawai Pensiun, Menteri Ketenagakerjaan M. Hanif Dhakiri mengajak para pensiunan selalu berpikir positif supaya tetap terjaga kesehatannya.
- Menhut: MoU dengan Kemnaker untuk Perluas Lapangan Kerja-Pemberdayaan Petani Hutan
- Grab Indonesia Klarifikasi soal Pemberian BHR Rp 50 Ribu ke Mitra Pengemudi
- Kemnaker Evaluasi Aplikator Transportasi Daring Soal Laporan Pemberian BHR Rp 50 Ribu
- Kemnaker dan Kemendikdasmen Teken MoU Sinkronisasi Pendidikan dan Ketenagakerjaan
- Kemnaker Terus Mempercepat Klaim JHT dan JKP bagi Eks Pekerja Sritex Group
- Terbitkan SE, Menaker Tegaskan THR Harus Dibayar Penuh, tidak Boleh Dicicil