Jaga Nama Baik DPR, Nining Disarankan Mundur
Selasa, 17 Januari 2012 – 16:03 WIB

Jaga Nama Baik DPR, Nining Disarankan Mundur
JAKARTA - Politisi Partai Gerindra, Martin Hutabarat mensinyalir ada usaha pembusukan untuk menghancurkan kredibilitas DPR di balik polemik renovasi ruang Badan Anggaran (Banggar) DPR yang menelan dana Rp20,3 miliar. Menurutnya, indikasi itu terlihat dari sikap lepas tanggung jawab dari masing-masing pihak setelah dipermasalahkan.
"Saya kira ada usaha membusukkan DPR ini dari dalam. Ini tugas utama Ketua DPR yang harus bisa menjaga jangan sampai proses pembusukan itu dilakukan oleh pihak tertentu. Yang diuntungkan adalah orang yang ingin menghancurkan kredibilitas DPR dari dalam," kata Martin, kepada wartawan, Selasa (18/1), di Jakarta.
Baca Juga:
Martin beranggapan bahwa proyek renovasi ruang Banggar tidak mungkin ada tanpa sepengetahuan anggota DPR. "Mana mungkin di sini semua proyek tidak sepengetahuan Anggota DPR," kata Martin.
Anggota Komisi III ini lantas menyebutkan bahwa aksi lempar tanggung jawab sesama pimpinan menunjukkan DPR sudah sakit. "Kok bisa tidak tahu yang memerintah dan yang mengganggarkan. Bagaimana mau mengawasi pemerintah yang gunakan APBN ribuan triliun, mengawasi di depan mata saja bisa tidak tahu siapa yang memerintahkan, siapa yang menganggarkan," katanya.
JAKARTA - Politisi Partai Gerindra, Martin Hutabarat mensinyalir ada usaha pembusukan untuk menghancurkan kredibilitas DPR di balik polemik renovasi
BERITA TERKAIT
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Ahmad Sahroni: Masih Dini untuk Bicara Pilpres
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya
- Buka Pendidikan untuk Kader Muda Golkar, Bahlil Sebut Misbakhun Sosok Pemenang
- Irving Siap Cabut Gugatan PSU Pilkada Siak yang Diajukan Wakilnya di Sidang Perdana
- Hari Kartini, Widya Desak Pemulihan Hak Perempuan eks Pemain Sirkus yang Dieksploitasi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo