Jaga Pilkada Damai di Rokan Hulu, Para Tokoh Agama dan Polri Bersinergi

jpnn.com, ROKAN HULU - Kapolsek Tandun, Iptu Lop Lasri Nosa bersama tokoh agama dan masyarakat sepakat untuk menjaga ketertiban dan keamanan Pilkada 2024.
Kesepakatan itu terjadi saat Iptu Lop melaksanakan kegiatan “Cooling System” sebagai bagian dari Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024 (OMP-LK24) di Masjid Sidiq Abada, Desa Tandun, Kecamatan Tandun.
Di sana, Iptu Lop berdiskusi langsung dengan tokoh agama dan jemaah masjid untuk menyampaikan pesan-pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang Pilkada Gubernur Riau dan Bupati Rokan Hulu 2024.
“Kami mengajak seluruh masyarakat Desa Tandun untuk bersama-sama mensukseskan Pilkada 2024 yang damai, aman, dan sejuk,” kata Iptu Lop Minggu (10/11).
Iptu Lop juga mengimbau agar tokoh agama dan jemaah menggunakan hak pilih mereka dengan bijak, serta menghindari sikap Golput.
Sinergi dengan pihak kepolisian, menurutnya, sangat penting untuk menjaga situasi kamtibmas yang kondusif selama berlangsungnya tahapan Pilkada.
Iptu Lop juga mengingatkan masyarakat untuk tidak mudah terpengaruh oleh informasi hoaks terkait Pilkada dan agar bijak dalam menggunakan media sosial.
“Kami sampaikan pentingnya menjaga persatuan meskipun pilihan politik mungkin berbeda,” serunya.(mcr36/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Kapolsek Tandun, Iptu Lop Lasri Nosa bersama tokoh agama dan masyarakat sepakat untuk menjaga ketertiban dan keamanan Pilkada 2024.
Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Rizki Ganda Marito
- Irjen Pol Rudi Setiawan Jadi Kapolda Jabar, Begini Rekam Jejak Jenderal Bintang 2 Itu
- Haidar Alwi: TNI-Polri Peringkat 5 Pasukan Penjaga Perdamaian Dunia
- Polri Kerahkan Pesawat dan Helikopter Mencari Korban Pembantaian KKB
- 9 Daerah Siap Gelar PSU Pilkada, Ini Pesan dan Harapan Wamendagri Ribka
- Kurir Pengirim Paket Kepala Babi ke Kantor Tempo Diperiksa Polisi, Begini Hasilnya
- Berkas Kasus Pagar Laut Dilimpahkan ke Kejagung, Polisi Belum Temukan Kerugian Negara