Jagoan Bergolok Berhasil Dicokok
Sudah Sembilan Tersangka Ditahan
Jumat, 18 Februari 2011 – 08:04 WIB
BANTEN--Sosok pria berjaket hitam bersenjatakan golok yang terlihat dalam video penyerangan jemaah Ahmadiyah di Cikuesik, Pandeglang, Banten akhirnya tertangkap. Pria berbadan tegap yang di video rekaman terlihat beringas dengan golok yang dikibas-kibaskan bergaya jagoan itu berinisial D.
Dia ditangkap petugas di kawasan Ulujami, Jakarta Selatan, tadi malam. ''Tersangka terakhir adalah D alias I, tertangkap di Ulujami (Jakarta Selatan) pada Kamis (17/2) dini hari, yang bersangkutan merupakan orang yang berjaket hitam di video rekaman pada peristiwa tersebut,'' ujar Kabid Penerangan Umum (Kabid Penum) Divisi Humas Polri Kombespol Boy Rafli Amar di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Jumat (18/2) pagi.
Disebutkan D merupakan warga Tanggerang, Banten, namun tidak tinggal di lokasi tersebut. Saat peristiwa berlangsung ia kebetulan ada di sana dan terlibat penyerangan. Selain D, Boy Rafli juga menyebut saat ini pihaknya telah menahan seorang pelaku lainnya berinisial A alias Ad.
''Jadi jumlah tersangka yang ditahan, sembilan orang,'' tambah Boy Rafli. Ad, sebelumnya ditangkap di Cikuesik dan telah diperiksa sebelumnya. Sembilan warga yang ditahan itu adalah D, AD, UJU, M, E, Y, S,U, dan M.
BANTEN--Sosok pria berjaket hitam bersenjatakan golok yang terlihat dalam video penyerangan jemaah Ahmadiyah di Cikuesik, Pandeglang, Banten akhirnya
BERITA TERKAIT
- PMI Penyumbang Devisa Terbesar Kedua, UT Dorong Tingkatkan Kompetensi
- Kasus Mahasiswi UPI Tewas Terjatuh dari Gedung, Polisi Singgung soal Asmara
- Kapal Mati Mesin di Perairan Wanci, Penumpang Dievakuasi Tim SAR Wakatobi
- Benahi Infrastruktur, BP Kembangkan Batam sebagai Destinasi Investasi Unggulan di RI
- Perkuat Komiditas Pangan, Pertamina Dukung 13 Kelompok Perhutanan Sosial
- Kasus Kematian Mahasiswi UPI, Ajeng Sempat Terlibat Cekcok dengan Mantan Kekasihnya