Jagoan Gaek Puncaki Box Office
Rabu, 22 Agustus 2012 – 03:03 WIB
LOS ANGELES - Plot cerita yang ringan dan renyah, jagoan tua yang dikumpulkan menjadi satu untuk melawan Jean Vilain (Jean-Claude van Damme), serta ledakan dan desing peluru di hampir sepanjang film mengantarkan The Expendables 2 meraih puncak box office pekan ini. Film yang dimotori aktor gaek Sylvester Stallone tersebut menjadi yang tertinggi setelah menghasilkan USD 28,5 juta (Rp 270 miliar).
Film itu berhasil menggeser sesama film action tapi dengan plot yang lebih rumit dan jagoan relatif muda, The Bourne Legacy. Jeremy Renner hanya berhasil mengantarkan film tersebut meraih USD 17 juta (Rp 161 miliar) serta harus mengaku kalah oleh Sly dan kelompok serdadu bayarannya itu.
Baca Juga:
Peringkat ketiga diduduki film animasi ParaNorman dengan raihan USD 14 juta (Rp 132 miliar). Sementara itu, film terakhir yang dibintangi mendiang Whitney Houston, Sparkle, ada di peringkat kelima dengan mendapatkan USD 11,6 juta (Rp 151 miliar).
Kritikus film USA Today Claudia Puig memberikan penghormatan khusus kepada Houston. "Film itu jelas merupakan penutup yang indah untuk Houston," tulisnya.
LOS ANGELES - Plot cerita yang ringan dan renyah, jagoan tua yang dikumpulkan menjadi satu untuk melawan Jean Vilain (Jean-Claude van Damme), serta
BERITA TERKAIT
- Soal Penjurian Comic 8 Revolution, Oki Rengga: Mereka Harus Sadar Terus Berkompetisi
- Haykal Kamil Ungkap Penyebab Plafon Rumah Orang Tuanya Ambruk
- Pernyataan Kimberly Ryder Menjelang Sidang Putusan Cerai dari Edward Akbar
- Sidang Isbat Nikah Rizky Febian dan Mahalini Kembali Digelar, Ini Agendanya
- Gara-Gara Ini, Ayu Ting Ting Dapat Pujian dari Netizen
- Sedih Kehilangan Anak, Tamara Tyasmara Nyaris Loncat dari Lantai Dua