Jajaki Perasaan si Om
Kamis, 22 Desember 2011 – 10:36 WIB
JAKARTA - Pesinetron Atalarik Syach, 38, dan Tsania Marwa, 20, minggu ini jadi bahan perbincangan dunia gosip. Mereka dikabarkan akan menikah. Kabar itu menyebar setelah pria yang akrab disapa Arik tersebut terlihat di rumah mode Brutus beberapa waktu lalu. Menurut Arik dan Marwa, cinta mereka memang tumbuh di lokasi syuting. Sehari-hari mereka sering bertemu. Dari situ tumbuhlah benih cinta. "Kalau dibilang cinlok, memang benar. Tapi, prosesnya juga tidak semudah itu," ujar Arik.
Arik diduga tengah memesan busana pernikahan. Kemarin (21/12) Arik dan Marwa berada di Kafe Betawi, Gandaria City, Jakarta Selatan. Mereka diminta tanggapan tentang kabar tersebut.
Baca Juga:
Arik dan Marwa yang sama-sama terlibat dalam sinetron Putri yang Ditukar (PYD) menghadiri pre launching buku Directing in Photography karya Aryono Huboyo Djati. Arik menjadi model dalam foto-foto di buku tersebut. "Kami tidak bermaksud menutup-nutupi. Hubungan kami memang belum terlalu lama. Ya, kami masih harus menjajaki perasaan," kata Arik.
Baca Juga:
JAKARTA - Pesinetron Atalarik Syach, 38, dan Tsania Marwa, 20, minggu ini jadi bahan perbincangan dunia gosip. Mereka dikabarkan akan menikah. Kabar
BERITA TERKAIT
- DIskusi Hari Film Nasional Bakal Bahas Tren dan Tantangan Perfilman Indonesia
- Putri Nikita Mirzani Diduga Kabur dari Rumah Aman, Diantar Razman ke Polres
- Festival Musik UGH! Digelar untuk Pertama Kali
- Lega Bisa Melihat Jenazah Ayah, Rendy Kjaernett Sampaikan Salam Perpisahan
- Ini Jadwal dan Lokasi Penayangan Spesial Film 1 Kakak 7 Ponakan
- Penonton Diperas Polisi, DWP 2024 Sampaikan Pernyataan Resmi