Jajal MRT Dua Kali, Jokowi Ingin Transportasi Umum Terintegrasi Sampai Jawa Barat
![Jajal MRT Dua Kali, Jokowi Ingin Transportasi Umum Terintegrasi Sampai Jawa Barat](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/watermark/2019/03/19/presiden-jokowi-saat-menaiki-mrt-yang-saat-ini-masih-dalam-masa-uji-coba-untuk-publik-selasa-193-foto-m-fathra-nazrul-islam.jpg)
jpnn.com, JAKARTA - Setelah melakukan uji coba MRT pada 19 Maret lalu, Presiden RI Joko Widodo didampingi dengan Ibu Iriana Joko Widodo kembali melakukan uji coba MRT yang kedua kali pada Kamis (21/3) kemarin.
Rombongan Presiden RI juga menggunakan moda bus Trans Jakarta dari Halte Monas untuk menuju Stasiun MRT Bundaran HI.
Jokowi bilang bahwa seluruh transportasi umum di Jakarta dan daerah di sekitarnya bahkan Jawa Barat harus tersambung dan terintegrasi.
Jokowi juga akan siap menyediakan transportasi yang dibutuhkan oleh masyarakat.
"Kemarin kami sudah rapat dengan pemerintah pusat dan Gubernur DKI dan Gubernur Banten, juga dengan Walikota Depok, Bekasi, Bogor, Tangerang Selatan, dan Tangerang. Semuanya sepakat, untuk Jawa Barat juga, bahwa integrasi moda transportasi ini harus tersambung. Pokoknya apa yang dibutuhkan akan disiapkan," ujar Jokowi.
Mantan gubernur DKI ini optimistis pengguna transportasi umum pasti akan meningkat sejalan dengan banyaknya rute-rute yang disediakan.
"Secara umum sudah baik. Ini nanti semakin banyak rute yang tersambung, terintegrasi dengan moda transportasi lain akan semakin banyak (pengguna)," tutur Jokowi.
Yang istimewa, pada uji coba kali ini Jokowi turut serta mengajak kaum disabilitas untuk menjajal MRT sambil mendengar keluhan dan kekurangan yang mereka rasakan.(chi/jpnn)
Semuanya sepakat, untuk Jawa Barat juga, bahwa integrasi moda transportasi ini harus tersambung. Pokoknya apa yang dibutuhkan akan disiapkan.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Hadiri HUT ke-17 Partai Gerindra, Bamsoet Dukung Gagasan Presiden Prabowo
- Jokowi dan Korupsi
- 100 Hari Rezim Prabowo, Pengamat: Berupaya Lepas dari Bayang-Bayang Solo
- Kabar Gembira, Pemprov DKI Batal Hapus Koridor 1 Transjakarta Rute Blok M-Kota
- Temui Jokowi di Solo, KKPG Dorong Gibran Jadi Kader Golkar
- Jokowi Masuk Daftar Pimpinan Korup, PBNU: Apakah Lembaganya Kredibel?