Jakabaring Sport Center Palembang Punya Tempat Piknik & Spot Foto Cakep Begini
jpnn.com, JAKABARING - Jakabaring Sport Center (JSC) dengan fasilitas olahraga modern bertaraf internasional di Kota Palembang, ternyata juga menjadi lokasi menarik untuk piknik dan spot foto.
Hal itu bisa dilihat dari banyaknya fasilitas yang disediakan oleh PT JSC di kawasan tersebut.
Selain untuk berolahraga, JSC yang dilengkapi fasilitas rumah ibadah masing-masing agama, toilet umum, danau Jakabaring, dan beberapa fasilitas lain yang dapat dinikmati oleh masyarakat umum.
Pada akhir pekan, kawasan JSC dengan luas sekitar 350 hektare kerap dikunjungi warga untuk bersantai dengan keluarga.
JSC juga sering dijadikan sebagai tempat hunting foto atau sekadar refreshing bagi anak muda maupun masyarakat yang sudah memiliki keluarga.
Dahlia (26), salah seorang warga Kota Palembang mengaku sering datang ke kawasan JSC bersama teman-temannya pada akhir pekan.
"Saya dan teman-teman sering datang ke JSC ini karena tempatnya alam terbuka, sangat cocok untuk piknik, duduk di tepi danau sambil membawa makanan," kata Dahlia ditemui di JSC Palembang pada Minggu (16/10).
Ketika datang ke Jakabaring, Dahlia juga suka mengabadikan kebersamaan dengan teman-temannya di beberapa spot foto yang tersedia, baik semi indoor maupun outdoor.
Jakabaring Sport Center (JSC) Pelembang ternyata memiliki tempat piknik dan sejumlah spot foto menarik untuk dinikmati masyarakat saat berakhir pekan.
- Ada Banyak Spot Foto di Konser Super Junior Hari Ini, Siapkan Outfit Terbaikmu
- Kilang Pertamina Plaju & Pemprov Sumsel Bersinergi Bangun Taman Rawa di Kawasan Jakabaring
- Kabut Asap, Babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Batal Digelar di Palembang
- 5 Rekomendasi Piknik Ramah Anak, Mudah dan Murah
- DPO Perampokan Gaji Karyawan di OKU Ini Tertangkap di Jakabaring
- Cek Kesiapan JSC sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Erick Thohir Keluarkan Ide Brilian