Jakarta Absen di Formula E 2024, Jakpro Beri Penjelasan Begini
jpnn.com, JAKARTA - Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Iwan Takwin buka suara terkait Jakarta absen dalam kalender balap Formula E 2024 lantaran adanya Pilpres 2024.
Menurut Iwan, absennya Jakarta dalam kalender balap Formula E tahun depan sudah melalui berbagai pertimbangan, termasuk dari segi efektivitas penyelenggaraan ajang balap dunia di tengah proses demokrasi Indonesia.
“Kami memahami, bahwa kalender FIA yang ditayangkan tersebut memiliki dampak global terhadap negara-negara yang terlibat di dalamnya,” ucap Iwan dalam keterangannya, Senin (23/10).
Walau begitu, Iwan mengaku mengapresiasi dukungan yang diberikan oleh Federasi Automobil Internasional (FIA) dan Formula E Operations (FEO) terhadap Pemilihan Umum 2024.
“Yang akan menjadi perhatian dan konsentrasi utama bagi seluruh pihak yang sama-sama ingin memastikan kelancaran Pemilihan Umum Presiden 2024,” kata dia.
Tak hanya itu, Jakpro saat ini tengah melalui beberapa tahapan komunikasi dan koordinasi secara intensif bersama FEO terkait perubahan jadwal penyelenggaraan Formula E.
Sebelumnya, DKI Jakarta tidak menjadi tuan rumah untuk ajang balap internasional Formula E 2024 mendatang.
FIA beralasan bahwa penghapusan Jakarta sebagai tuan rumah ini karena bertabrakan dengan waktu Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Iwan Takwin buka suara terkait Jakarta yang dicoret dari tuan rumah balap Formula E 2024.
- Turun Lapangan, TJSL Jakpro Group Tiba di Ujung Utara Jakarta: Pulau Sabira
- Program MBG di Jakut Pertimbangkan Dampak Pertumbuhan Siswa
- Menjelang Pelantikan Prabowo-Gibran, MUI Keluarkan 3 Seruan Penting
- 2 Daerah ini Paling Rawan Terjadi Pelanggaran Netralitas ASN
- 19 Anggota DPR Terpilih Mundur Demi Maju Pilkada 2024
- SBY Sebut Prabowo Punya Program Tepat Sasaran