Jakarta Barat Rawan Aksi Begal, Ngeri
Kamis, 18 Agustus 2022 – 18:10 WIB
Polisi menangkap ke enam tersangka secara terpisah. Lima tersangka ditangkap di wilayah Jakarta Barat.
Sedangkan satu tersangka berinisial AA yang diduga sebagai otak aksi pembegalan ditangkap di kawasan Sumedang, Jawa Barat.
Berdasarkan hasil pemeriksaan, para tersangka kerap mengincar pengendara motor yang berjalan di lokasi gelap dan sepi.
Dari hasil pembegalan yang mereka lakukan, tercatat sebanyak 13 motor yang sudah mereka curi dari pengendara.
Hingga saat ini, keenam tersangka tengah diperiksa lebih lanjut guna mencari penadah motor hasil curian.
"Mereka kita kenakan Pasal 365 Ayat 2 KUHP tentang pencurian dan kekerasan dengan ancaman hukuman maksimal 12 tahun penjara," kata Joko. (antara/jpnn)
Dari Maret hingga Juli 2022, Polres Metro Jakarta Barat menerima laporan 13 kasus begal.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
BERITA TERKAIT
- Hadiri Senam Partai 60lkar, Richard Moertidjaya Ajak Masyarakat Terapkan Gaya Hidup Sehat
- Polrestabes Medan Tembak Mati Eksekutor Begal Sadis
- Begal di Kawasan Industri Cikarang Bekasi Ditangkap
- Warga Cengkareng Jakbar Punya Kebun Ganja di Rumah
- Korban Begal di Bandung Kehilangan Surat Berharga, Polisi Kantongi Identitas Pelaku
- Begal Sadis di Pangkalan Kerinci Akhirnya Ditangkap, Begini Kronologinya