Jakarta BNI Taplus Gulung Petrokimia, Pelatih Belum Bahagia

jpnn.com, BATAM - Tim putri Jakarta BNI Taplus menutup Proliga 2018 seri Batam dengan kemenangan.
BNI berhasil mengalahkan Gresik Petrokimia dengan skor 3-1 (27-25, 20-25, 25-21, 25-10) di GOR Temenggung Abdul Djamal, Batam, Minggu (28/1).
Kemenangan itu menempatkan tim besutan Risco Herlambang di posisi keempat klasemen sementara dengan enam.
Nilai sempurna atas Petrokimia itu merupakan kemenangan kedua dari empat laga.
Sebelumnya, Yolla Yuliana dan kawan-kawan mengalahkan Bekasi BVN dengan skor 3-0 pada seri pertama di Jogjakarta.
Meski menang, pelatih Jakarta BNI Taplus Risco Herlambang mengaku belum puas dengan penampilan tim asuhannya.
Menurut dia, anak asuhnya belum padu karena pemain asingnya, Karina Ocasio, masih mengalami cedera.
"Belum bisa tampilnya Karina yang menjadi penyebab anak-anak belum bisa tampil maksimal," ujar Risco setelah laga.
Tim putri Jakarta BNI Taplus menutup Proliga 2018 seri Batam dengan kemenangan telak.
- Electric PLN Jadi Kandidat Kuat Juara Proliga 2025 setelah Mendatangkan Kelsey Robinson-Cook
- Petrokimia Gresik Pertahankan Proper Emas Kementerian Lingkungan Hidup Selama 4 Tahun
- Melihat Peluang Megawati Hangestri Pertiwi Bermain di Proliga 2025 atau Terbang ke Prancis
- Proliga 2025: Popsivo Polwan Dipaksa Membumi Seusai Kalah dari Pertamina Enduro
- Jakarta Pertamina Enduro Ukir Sejarah, Tren 10 Kemenangan Popsivo Polwan Runtuh
- Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Bandung BJB Tandamata Gagal ke Final Four Proliga 2025