Jakarta Kota Terbaik di Dunia, Fadli Zon Sindir Jubir Istana, Ruhut Beda dengan Fahira, Ha ha ha
jpnn.com, JAKARTA - Komentar Juru Bicara Kepresidenan Fadjroel Rachman soal penghargaan Sustainable Transport Award (STA) 2021 untuk DKI Jakarta mendapat sorotan.
Dalam unggahan lewat akunnya di Twitter, Fadjroel melontarkan pujian untuk para gubernur DKI Jakarta terdahulu yang telah merintis integrasi antarmoda transportasi di Ibu Kota.
"Akhirnya semua pekerjaan transportasi publik yang DIRINTIS Presiden @jokowi dan @basuki_btp dari #MRTJakarta #LRTJabodebek #6TolDalamKota juga #TransJakarta Pak Sutiyoso mendapatkan penghargaan. Terima kasih juga @aniesbaswedan sudah melanjutkan ~ FR #JakartaJuaraDunia," demikian unggahan Fadjroel, Sabtu (31/10).
Akhirnya semua pekerjaan transportasi publik yang DIRINTIS Presiden @jokowi dan @basuki_btp dari #MRTJakarta #LRTJabodebek #6TolDalamKota juga #TransJakarta Pak Sutiyoso mendapatkan penghargaan. Terimakasih juga @aniesbaswedan sudah melanjutkan ~ FR #JakartaJuaraDunia pic.twitter.com/JU0yhmQuT6 — Fadjroel Rachman (@fadjroeL) October 31, 2020
Pujian Fadjroel ini pun dikutip banyak media nasional, hingga salah satu artikel yang memuat tweet jubir kepresidenan itu dikomentari oleh Anggota DPR Fadli Zon.
Melalui akunnya di Twitter, Fadli yang juga wakil ketua Dewan Pembina Partai Gerindra blak-blakan menyindir pernyataan Fadjroel.
"Malu membaca twit jubir istana @fadjroeL. Giliran ada penghargaan ikut-ikutan klaim, giliran salah cuci tangan. Kok istana mau jadi “oposisi” DKI?" tulis mantan wakil ketua DPR itu.
Fadli Zon komentari pernyataan Jubir Presiden Fadjroel Rachman soal Jakarta kota terbaik di dunia, Fahira dan Ruhut Sitompul juga.
- Hari Pertama Kerja, Rano Langsung Rencanakan Penggusuran Warga Bantaran Kali Krukut
- Resmi Memimpin Jateng, Ahmad Luthfi Tak Sabar Mensejahterakan Masyarakat
- Pelantikan Pramono-Rano Hembuskan Angin Perubahan bagi Jakarta
- Transjakarta Dipastikan Beroperasi Normal Saat Pelantikan Kepala Daerah
- Komisi B DPRD DKI Tegaskan Subsidi Air Hanya untuk Masyarakat Kecil
- Reses DPRD DKI, Alia Noorayu Laksono Serap Aspirasi Masyarakat Jakarta Timur.