Jakarta Masuk Daftar 100 Kota Paling Berbahaya di Dunia, tetapi Jauh Lebih Aman ketimbang Kuala Lumpur
Untuk pertanyaan apakah mereka merasa aman berjalan kaki sendirian di siang hari, 66 persen mengatakan merasa aman, dan ini termasuk kategori tinggi, sementara untuk berjalan kaki sendirian di malam hari hanya 34.77 persen yang merasa aman.
Angka yang paling tinggi untuk Jakarta adalah masalah korupsi dan penyuapan, dengan 84.36 persen mengatakan hal tersebut banyak terjadi di sini.
Sementara itu untuk Bali, rasa aman berjalan kaki di siang hari lebih rendah dibandingkan dengan Jakarta, namun berjalan kaki di malam hari di Bali dirasakan lebih aman dibandingkan di Jakarta.
Caracas kota paling berbahaya di dunia
Untuk hal seperti kekhawatiran dirampok, mobilnya dicuri, diserang, ataupun mendapat serangan karena SARA, kekhawatiran hanya sekitar 45-50 persen.
Dua kota di Australia yaitu ibukota negara bagian Northern Territory Darwin dan Townsville di negara bagian Queensland juga lebih tinggi angka kriminalitasnya dibandingkan Jakarta dan Bali.
Darwin berada di peringkat 50, sementara Townsville berada di peringkat 65.
Kekhawatiran utama bagi warga di Darwin adalah tingkat kriminalitas pada umumnya, takut dirampok, takut mobilnya dirusak, dan menjadi korban kejahatan kekerasan.
Kota yang dianggap paling berbahaya di dunia adalah ibukota Venezuela Caracas dengan indeks 84.92 disusul di tempat kedua Port Moresby, ibukota Papua Nugini.
Ibukota Indonesia Jakarta dianggap lebih aman dibandingkan tiga kota di Malaysia, Kuala Lumpur, Petaling Jaya dan Johor Bahru dari sisi tingkat kriminalitas dan rasa aman warganya
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
- Dunia Hari Ini: Konvoi Truk Bantuan Untuk Gaza Dijarah Kelompok Bersenjata