Jakipa 2014 Satukan Seniman dari Lima Negara
Hiburan Gratis di Taman Monas
jpnn.com - JAKARTA - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Pariswisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta kembali menyelenggarakan Jakarta International Perfoming Art (Jakipa) untuk kedua kalinya. Acara ini akan berlangsung selama dua hari pada 6-7 Desember di Plaza Taman Monas, Jakarta Pusat.
Jakipa 2014 akan mengusung tema 'Art Meets Culture' yang memiliki makna bahwa seni pertunjukkan merupakan media komunikasi masyarakat yang memiliki fungsi penyadaran akan budayanya. Para seniman yang akan tampil lebih dari 10 grup berasal dari lima negara yaitu Inggris, Prancis, Australia, Jepang, dan Indonesia.
"Event ini diharapkan menjadi media komunikasi antar seniman, bertukar pengalaman, dan berbagi informasi, serta saling menghargai bahwa seni pertunjukkan merupakan seni kreatif kontemporer yang dikembangkan melalui seni tradisi dan kearifan lokal yang tumbuh di masyarakat setempat," kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, Arie Budiman, di Jakarta, Sabtu (6/12).
Sederetan nama artis yang akan memeriahkan acara tersebut, di antaranya Mila Rosinta (Indonesia), Kuno Kini (Indonesia), Siti Liza (Indonesia), Ras Muhammad (Indonesia), French Riderz, (Prancis), Jordan Adam (Australia), Natasha Usmar (Inggris), Guts & Yoko (Jepang), dan beberapa musisi lainnya.
Dengan acara tersebut, Pemprov DKI berharap masyarakat lebih dapat menghargai budaya sendiri sebagai jati diri dan bangga menjadi bangsa Indonesia. Sebab, Indonesia kaya akan budaya dan seni pertunjukkannya berkembang cukup pesat.
"Jakipa 2014 diharapka menjadi tontonan yang menarik, menghibur masyarakat Jakarta dengan tontonan berkualitas secara gratis," tutup Arie. (mg1/jpnn)
JAKARTA - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Pariswisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta kembali menyelenggarakan Jakarta International
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS