Jakmania Diharamkan Masuk Stadion Sampai ISC Rampung
jpnn.com - JAKARTA- Direktur Utama PT GTS Joko Driyono akui sanksi bagi Persija sudah diputuskan. Namun, dia menyoroti secara khusus sanksi bagi suporter Persija The Jakmania.
Selama enam bulan ke depan, The Jakmania dilarang masuk ke dalam stadion. Kalau dihitung, maka Persija baru bisa masuk ke Stadion pada Januari 2017. Dengan hitungan jadwal awal kompetisi ISC A selesai akhir November, maka ini sama saja dengan The Jakmania dilarang ke stadion sampai ISC A usai.
Itu sejatinya hasil rekomendasi rapat di Kemenpora. Saat itu, usulan tersebut muncul dari Polda Metro Jaya dan disepakati oleh PT GTS, Menpora, dan perwakilan Persija sendiri.
Namun, hukuman itu tak membuat Persija kosong pemasukan dari tiket penonton. Meski tanpa The Jakmania, ternyata Komisi Disiplin (Komdis) ISC tetap mengizinkan laga digelar dengan penonton.
"Hukuman ini bukan berarti laga Persija tidak boleh dihadiri penonton, lalu siapa yang harus dilarang? Seorang dicap The Jakmania atau Aremania jika mereka menggunakan atribut atau menyanyikan yel-yel mereka di stadion. Maka paling sederhana mengindikasikan suporter Persija adalah melalui atribut," kata Joko
Tapi, untuk klub Persija sendiri, hanya sanksi kalah 3-0 dari Sriwijaya FC dan denda Rp 100 juta hukumannya. Itupun, ternyata masih bisa dilakukan banding, sehingga mungkin diringankan. (dkk/jpnn)
JAKARTA- Direktur Utama PT GTS Joko Driyono akui sanksi bagi Persija sudah diputuskan. Namun, dia menyoroti secara khusus sanksi bagi suporter Persija
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Proliga 2025: Thuy Cedera, Gresik Petrokimia Kalah dari Jakarta Livin
- Asyik, Laga Pelita Jaya vs Dewa United Disiarkan Gratis di Youtube
- Nova Arianto Cukup Puas Komposisi Skuad Timnas U-17 Indonesia, tetapi Punya Catatan
- Prawira Bandung Siap Bikin Kejutan di IBL 2025
- Menuju Piala Asia 2025, Timnas U-17 Indonesia Gelar TC Perdana di Stadion Sidolig Bandung
- IBL 2025: Skuad Mentereng, Dewa United Percaya Diri Meruntuhkan Dominasi PJ dan SM