Jaksa Agung Bantah Copot Kejari Bandung
Diduga Menghalangi Eksekusi Susno Duaji
Sabtu, 11 Mei 2013 – 06:03 WIB
JAKARTA - Polemik seputar penyerahan diri mantan Kabareskrim Komjen (pur) Susno Duadji masih belum berhenti. Belum usai persoalan sita harta, pelaporan ke Komisi Yudisial, maupun peninjauan kembali (PK) kini muncul persoalan baru. Kajati Jabar Soemarno dikabarkan bakal dicopot karena membiarkan Susno dilindungi Polda Jabar.
Pada 24 April lalu, jaksa eksekutor gagal mengeksekusi Susno lantaran dilindungi Polda Jabar. Padahal, sejak pagi Jaksa sudah mengepung kediaman Susno di Dago, Bandung. Malamnya, usai bernegosiasi di Mapolda Jabar, tim eksekutor pun menyerah. Mereka sempat balik kanan hendak pulang sebelum akhirnya kembali lagi atas perintah Jaksa Agung.
Baca Juga:
Kegagalan eksekusi itu memunculkan rumor jika Kajati Jabar bakal dicopot. Dalam sebuah diskusi di TVOne, terungkap jika Polda Jabar sudah siap mengeksekusi Susno di hari dia menyerahkan diri. Namun, pihak Kejati malah meminta penundaan.
Kabar pencopotan itu pun langsung dibantah pihak Kejaksaan Agung. "Keliru itu, Dia (Soemarno) sudah capek-capek (bekerja) dibilang pembiaran," tegas Jaksa Agung Basrief Arief kemarin. Dia meminta kegagalan eksekusi kala itu tidak disangkut pautkan dengan Kajati, apalagi dikaitkan dengan pencopotan jabatan.
JAKARTA - Polemik seputar penyerahan diri mantan Kabareskrim Komjen (pur) Susno Duadji masih belum berhenti. Belum usai persoalan sita harta, pelaporan
BERITA TERKAIT
- 2 Pejabat Dinas di Sumsel Kena OTT Kejari Palembang
- Prabowo Ingin Para Kepala Daerah Digembleng Seperti Menteri
- Menjelang Peringatan Hari Dharma Samudera, KSAL Pimpin Ziarah di TMP Kalibata
- Kemensos Salurkan Bantuan untuk Lansia Terdampak Longsor di Boyolali
- Kick-Off Meeting Program & Anggaran 2025, Dirjen Bina Adwil Minta Jajaran Sukseskan Asta Cita
- Bambang Widjanarko PKPN Singgung soal Evaluasi Kabinet Merah Putih