Jaksa Agung Diminta Periksa Apidsus Kejati Babel

jpnn.com - JAKARTA -- Jaksa Agung RI Basrief Arief diminta memerika Asisten Tindak Pidana Khusus (Apidsus) Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Ariefsyah Mulia Siregar.
Pasalnya, Ariefsyah Mulia Siregar diduga telah melawan hukum terhadap laporan hasil pemeriksaan (LHP) Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK).
"Hari ini kami sudah kirim surat kepada Jaksa Agung prihal permintaan agar Ariefsyah Mulia Siregar diperiksa," kata peneliti senior Indonesian Audit Watch (IAW), Slamat Tambunan dalam siaran pers, Kamis (20/2).
Slamat menjelaskan, hal itu terpaksa dilakukannya untuk menghentikan upaya Apidsus Kejati Babel yang telah melawan Undang-Undang BPK No 15 tahun 2006.
"Dengan tegas BPK menyatakan bahwa Kejati Babel belum dapat menunjukkan terpenuhinya unsur-unsur tindak pidana korupsi di dalam tuduhannya itu," ujar Slamat. (fas/jpnn)
JAKARTA -- Jaksa Agung RI Basrief Arief diminta memerika Asisten Tindak Pidana Khusus (Apidsus) Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kepulauan Bangka Belitung
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PN Jakbar Tunda Putusan Perkara Gugatan Lahan di Daan Mogot
- Polres Tarakan Diserang Oknum TNI, Kapolda dan Pangdam Langsung Angkat Bicara
- APJATI Antusias Sambut Pembukaan Penempatan PMI Sektor Domestik ke Timur Tengah
- Pemprov DKI Tak Akan Berikan Kompensasi untuk Warga yang Terdampak Bau RDF Rorotan
- Menhut Raja Antoni Memandikan Gajah di Tangkahan, Dukung Ekowisata di Taman Nasional
- Menhut Minta Jangan Ragu-Ragu, Regulasi yang Mempersulit Silakan Dilaporkan