Jaksa Agung: Masih Didalami
jpnn.com - JAKARTA - Kejaksaan Agung terus menggarap dugaan korupsi dana bantuan sosial dan hibah Pemerintah Provinsi Sumatera Utara. Hanya saja, sampai saat ini Korps Adhyaksa belum menjerat seorang tersangka pun dalam kasus tersebut.
"Masih didalami," kata Jaksa Agung Prasetyo saat ditanya apakah sudah ada tersangka atau belum dalam kasus ini, Jumat (25/9).
Yang jelas, ia menegaskan, penyidikan kasus ini masih terus dilakukan oleh jajarannya. "Masih jalan terus," tegas orang nomor satu di Korps Adhyaksa tersebut.
Sejumlah pihak sudah pernah diperiksa Kejagung dalam kasus ini. Yakni, Gubernur Sumut nonaktif Gatot Pujo Nugroho serta Pelaksana Tugas Gubernur Sumut Tengku Erry Nuradi.
Bahkan, kejaksaan sudah pernah melakukan penggeledahan sejumlah tempat dan memeriksa saksi-saksi on the spot di Medan. (boy/jpnn)
JAKARTA - Kejaksaan Agung terus menggarap dugaan korupsi dana bantuan sosial dan hibah Pemerintah Provinsi Sumatera Utara. Hanya saja, sampai saat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Momen Seskab Teddy Dampingi Presiden Prabowo Temui Presiden Joe Biden di Gedung Putih
- Wamentrans Viva Yoga Berencana Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Program Food Estate
- Wamen Viva Yoga: Kami Rancang Pembangunan Sentra Sapi Perah di Daerah Transmigrasi
- Ramses Nilai Rencana Bangun Universitas HAM Sangat Tepat di Indonesia
- Pimpinan DPR Mendukung Rencana Sekolah Negeri-Swasta Gratis di Jakarta
- Ivan yang Suruh Siswa Menggonggong Dapat Kejutan dari Tahanan Polrestabes Surabaya