Jaksa Agung Minta Pengacara Beri Pengertian pada Serge
jpnn.com - JAKARTA - Jaksa Agung M. Prasetyo meminta tim kuasa hukum memberi penjelasan kepada Serge Areski Atlaoui bahwa usahanya mengajukan gugatan di PTUN tidak akan mempengaruhi putusan pengadilan yang sudah ada.
Ini disampaikan Prasetyo menyusul langkah Serge yang menggugat kewenangan grasi dari Presiden Joko Widodo.
"Saya memohon pada yang berprofesi sebagai pengacara ya harusnya bisa memberikan penjelasan pada kliennya. Semua hak hukum mereka sudah kami berikan, tidak ada satupun yang tertinggal. Penolakan grasi itu sudah yang terakhir," ujar Prasetyo di kantor kepresidenan, Jakarta, Selasa (28/4).
Atas gugatannya itu, eksekusi terhadap Serge pun ditunda. Ia tidak termasuk dalam gelombang 2 terpidana yang akan dieksekusi.
Meski demikian, Prasetyo mengaku kejaksaan tetap menghargai upaya hukum yang dijalankan Serge saat ini.
"Kami hormati proses hukumnya. Meski dengan melakukan itu ya berarti hanya mengulur waktu. Mestinya dengan adanya grasi itu sudah tuntas," imbuh Prasetyo. (flo/jpnn)
JAKARTA - Jaksa Agung M. Prasetyo meminta tim kuasa hukum memberi penjelasan kepada Serge Areski Atlaoui bahwa usahanya mengajukan gugatan di PTUN
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Indo Barometer Bantah Lakukan Survei di Kolaka Utara yang Memenangkan Sumarling Majja–Timber
- Imigrasi Denpasar Tolak Permohonan Paspor 3 CPMI Non-Prosedural Untuk Hindari TPPO
- KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
- Letjen TNI Richard Pimpin Upacara Pemberangkatan Satgas Kizi TNI Kontingen Garuda XXXVII-K ke Afrika Tengah
- Dukung Penuh Pengamanan Pilkada di Puncak, Tim Asistensi Operasi Damai Cartenz 2024 Turun Gunung
- KPK Sebut Belum Ada Tersangka Baru terkait Kasus e-KTP