Jaksa Agung segera Kukuhkan Satgasus
jpnn.com - JAKARTA - Kejaksaan Agung akan mengukuhkan Tim Satuan Tugas Khusus untuk penanganan kasus-kasus dugaan korupsi. Rencananya, pengukuhan itu akan dilakukan pada Januari 2015 oleh Jaksa Agung.
"Nanti awal Januari-lah akan dikukuhkan, akan dilantik oleh Jaksa Agung," kata Jaksa Agung Muda Pidana Khusus Kejagung Widyo Pramono, Senin (22/12) di Kejagung.
Dijelaskan Widyo, tim itu akan berisikan 29 jaksa. Nama-namanya juga sudah dikantongi. Namun, Widyo enggan membeberkan.
Hanya saja, Widyo menyebut isinya itu akan ada jaksa yang pernah bertugas di Komisi Pemberantasan Korupsi dan kini tengah bertugas pada kejaksaan negeri maupun kejaksaan tinggi di sejumlah daerah di Indonesia.
"Itu nanti dipanggil juga untuk penanganan tindak pidana khusus," ungkap mantan Kepala Kejati Jawa Tengah itu.
Widyo pun memastikan bahwa akan ada reward dan punishment untuk Satgasus itu nantinya. Dia menegaskan, semua jaksa yang mempunyai track record baik akan diberi reward oleh pimpinan. Sebaliknya, yang bekerja atau melakukan perbuatan di luar koridor akan diberikan punishment.
Dia pun tidak mempermasalahkan suara miring yang menilai nantinya akan terjadi tumpang tindih dalam penanganan korupsi di Kejagung dengan adanya Satgasus. “Semua suara positif," kata dia. (boy/jpnn)
JAKARTA - Kejaksaan Agung akan mengukuhkan Tim Satuan Tugas Khusus untuk penanganan kasus-kasus dugaan korupsi. Rencananya, pengukuhan itu akan dilakukan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ribuan Warga Memeriahkan Gebyar Budaya, Husain Alting Sjah Ingatkan Perdamaian di Atas Segalanya
- Kemenko PMK Melakukan Penguatan Pemberdayaan Perempuan di Desa
- Tim Gabungan Sita 7 Unit Hp, 10 Paku & 20 Korek Api di Lapas Narkotika Muara Beliti
- Hari Wayang, Kiai Paox Iben Sebut Kebudayaan Jembatan antara Pemerintah dan Rakyat
- Wamentan Sudaryono: Penyaluran Pupuk Langsung kepada Petani adalah Komitmen Presiden Prabowo
- Mendes Yandri Ajak Warga Desa Fokus Kembangkan Produk Lokal