Jaksa Agung Tak Mau Banyak Omong Soal Vonis Ahok
jpnn.com, JAKARTA - Jaksa Agung M Prasetyo ogah banyak komentar terkait vonis dua tahun yang dijatuhi majelis hakim terhadap Basuki Tjahaja Purnama. Menurutnya, keputusan itu merupakan hak hakim yang diatur dalam Undang-undang.
"Biarkan hakim menyatakan seperti itu," kata Prasetyo di Kejaksaan Agung, Jakarta Selatan, Jumat (12/5).
Mengenai vonis yang melebihi dakwaan jaksa penuntut umum, Prasetyo pun mengembalikannya kepada majelis hakim. Sebab, kata dia, hakim pasti punya pertimbangan atas perkara penistaan agama itu.
Dia juga mengimbau kepada semua pihak agar menerima vonis tersebut. Vonis majelis hakim, kata dia, memang selalu melahirkan pro dan kontra, tapi harus dihargai. "Beda pendapat dengan hakim ya itu biasa terjadi, itu tidak jarang, sering terjadi," ucap Prasetyo.
Kepada pihak yang keberatan, politikus Partai NasDem ini menyarankan untuk menempuh jalur hukum. Bukan melalui tindakan inkonstitusional yang mencederai hukum Indonesia. "Jadi enggak ada istilah tekanan," pungkas dia. (mg4/jpnn)
Jaksa Agung M Prasetyo ogah banyak komentar terkait vonis dua tahun yang dijatuhi majelis hakim terhadap Basuki Tjahaja Purnama. Menurutnya, keputusan
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Momen Ridwan Kamil Soroti Kerja Ahok dan Anies di Debat Pilgub Jakarta
- Ketika Ridwan Kamil Jadikan Ahok & Anies Sasaran Tembak di Debat Terakhir
- Sindir Pram-Rano di Debat, Ridwan Kamil Menyeret Nama Ahok
- Sebelum Ahok Jadi Elite Partai, PDIP Sudah Pertimbangkan Anies Jadi Cagub Jakarta
- Gagal di Kasus Timah, Kejagung Jangan Cari Pengalihan Isu dengan Menumbalkan Polri
- Sebelum Ahok Jadi Pengurus, PDIP Masukkan Anies ke dalam Bursa Cagub DKI