Jaksa Agung Temui Kapolri demi Eksekusi Susno Duadji

Jaksa Agung Temui Kapolri demi Eksekusi Susno Duadji
Basrief Arief. Foto: Dok/JPNN
JAKARTA - Jaksa Agung Basrief Arief hari ini mendatangi Mabes Polri dalam rangka melakukan koordinasi dengan Kapolri, Jenderal Timur Pradopo mengenai eksekusi putusan pengadilan atas mantan Kabareskrim Komjen Pol (purn) Susno Duadji. Langkah itu sebagai respon lanjutan atas gagalnya kejaksaan mengeksekusi putusan Atas Susno, kemarin (23/4).

Menurut Basrief, kejaksaan telah melakukan evaluasi mengenai eksekusi Susno. "Pelaksanaan eksekusi tetap berjalan," ujar Basrief saat jumpa pers di Mabes Polri, Jakarta, Kamis (25/4).

Dia menjelaskan, eksekusi harus tetap dilaksanakan karena putusan Mahkamah Agung sudah berkekuatan hukum tetap sesuai undang-undang. Selain itu, kejaksaan juga sudah mengantongi salinan putusan pengadilan atas Susno.

"Bahwa jaksa harus lakukan eksekusi setelah salinan keputusan di terima dan salinan sudah diterima karena itu harus di eksekusi. Sampai saat ini saya tetap menghimbau untuk bisa di eksekusi," terang dia.

JAKARTA - Jaksa Agung Basrief Arief hari ini mendatangi Mabes Polri dalam rangka melakukan koordinasi dengan Kapolri, Jenderal Timur Pradopo mengenai

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News