Jaksa Agung: Tidak Usah, Biar Masyarakat yang Menilai
jpnn.com - JAKARTA – Jaksa Agung M.Prasetyo menegaskan tidak akan menuntut balik pihak yang telah menyebutnya akan disogok dengan sejumlah uang terkait pengamanan perkara dugaan korupsi dana bantuan sosial dan hibah Pemerintah Provinsi Sumut 2012-2013.
Dia menegaskan, banyak pekerjaan lain yang harus dilakukan Kejagung, bukan cuma mengurus masalah itu saja.
“Tidak usah. Biar masyarakat yang menilai termasuk kalian menilai,” kata Jaksa Agung Prasetyo di Kejaksaan Agung, Jumat (20/11).
Menurut dia, itu hanya persepsi yang menuding Jaksa Agung macam-macam. Sekarang, kata dia, baru terungkap semua apa yang sebenarnya terjadi. “Inilah namanya saya katakan perlawanan balik para kourtor,” tegasnya.
Seperti diketahui, Jamwas Kejagung kemarin (19/11) memeriksa Gubernur nonaktif Sumut Gatot Pujo Nugroho, istrinya Evy Susanti, dan Dirdik Jampidsus Kejagung Elisier Sahat Maruli Hutagalung, dan keterangan tertulis pengacara Otto Cornelis Kaligis terkait isu suap pengamanan perkara bansos. Dari hasil pemeriksaan, Jamwas menyimpulkan tudingan itu hanya omong kosong. (boy/jpnn)
JAKARTA – Jaksa Agung M.Prasetyo menegaskan tidak akan menuntut balik pihak yang telah menyebutnya akan disogok dengan sejumlah uang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, 863.993 Honorer Bersaing Ketat, Cek Kuotanya
- Sahroni Minta Polisi Tangkap Pihak yang Ingin Menghancurkan Citra Kejagung
- Sespimmen Menghadap ke Solo, Pengamat: Upaya Buat Jokowi Jadi Pusat Perhatian Publik
- Wasekjen MUI Berharap Hakim Penerima Suap Rp 60 M Dihukum Mati
- Kemenkes Mengimbau Masyarakat Bersinergi Melawan Hoaks soal Imunisasi
- Kemenag Dorong Wakaf Hijau Jadi Gerakan Nasional Pelestarian Lingkungan