Jaksa Tangkapan KPK Diduga Terima Suap dari Perkara Tanah

jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap tangan seorang jaksa berinisial S di Praya, Lombok Tengah pada hari Sabtu (14/12) malam. Berdasarkan informasi yang dihimpun Jaksa S diduga menerima duit dalam bentuk rupiah dan dolar AS (USD) terkait pengurusan perkara tanah di Praya.
Jaksa S yang dimaksud merujuk kepada Subri SK. Berdasarkan situs resmi Kejaksaan Agung, Subri menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Praya, NTB.
KPK pun tidak hanya menangkap sang jaksa. Sebab, ada seorang perempuan dari kalangan bisnis yang ikut ditangkap. Perempuan yang juga pengusaha itu diduga sebagai pemberi suap kepada Jaksa S.
Sementara itu, Juru Bicara KPK, Johan Budi SP belum memberikan keterangan resmi soal ini. "Nanti akan ada konferensi pers," kata Johan, Minggu (15/12). (gil/jpnn)
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap tangan seorang jaksa berinisial S di Praya, Lombok Tengah pada hari Sabtu (14/12) malam. Berdasarkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar, 6 Fakta Terungkap, Komitmen Tegas
- Gastroskopi, Prosedur Minimal Invasif untuk Mengatasi Gangguan Pencernaan
- Begini Tanggapan Wamenaker Soal Ramai Demo Mitra Grab
- Kunker ke Kalteng, Menhut Ungkap Pesan Prabowo Terkait Revitalisasi Usaha Kehutanan
- Ismahi Gelar Diskusi Publik Tentang Dominus Litis Dalam RUU KUHAP
- Danone Aqua Berkomitmen Implementasikan Permen LH Soal Pembayaran Jasa Lingkungan