Jaksa Temukan Logistik KPU Tidak Sesuai Spesifikasi

jpnn.com - KENDARI - Dari 2656 kotak dan bilik suara, 7 sampel yang diukur oleh Tim Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Tenggara (Sultra) dan Panitia Pengadaan Logistik Pemilu menggunakan alat sigma.
Pihak Kejati bersama tim pengukur dan penguji KPU hanya menemukan ukuran kotak dan bilik antara 4 mm hingga 5,5 mm. Sedangkan pengujian kedap air, pihak panitia pengadaan logistik KPU hanya menguji bagian luar dengan menyiram air, namun menolak menguji bagian dalam kotak dan bilik suara tersebut.
Menurut Kasi Penkum dan Humas Kejaksaan Tinggi Sultra Baharuddin, pengujian dan pengukuran kotak dan bilik suara masih kepentingan penyidikan untuk dijadikan bahan penilaian.
“Tugas kita, setelah dilakukan pemeriksaan terhadap panitia pengadaan barang, kita tindaklanjuti pemeriksaan fisiknya. mengambil sampel kotak dan bilik suara di KPU Kota Kendari. kotak dan bilik yang sudah diukur belum mewakili secara keseluruhan, tentu kita akan mengambil sampel di daerah lain.” kata Baharuddin seperti yang dilansir Kendari News (JPNN Group), Rabu (29/1).
Baharuddin menambahkan, kalaupun ada kekurangan ukuran, mungkin masih dalam hal kewajaran, sebab berhubungan dengan proses pengangkutan dari tempat pabrikan hingga ke KPU Kota Kendari.
“Memang ada beberapa sampel yang belum sesuai dengan spesifikasi berdasarkan per KPU nomor 16 tahun 2013 yang menentukan menimal 6 mm untuk ketebalan,” terangnya. (sud/awa/jpnn)
KENDARI - Dari 2656 kotak dan bilik suara, 7 sampel yang diukur oleh Tim Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Tenggara (Sultra) dan Panitia Pengadaan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki