Jalan Berkelok Terlihat Makin Indah saat Pesawat Melintas
Minggu, 07 Juli 2013 – 06:43 WIB

WARGA Bali sangat antusias menyambut pembukaan akses tol Nusa Dua–Ngurah Rai–Tanjung Benoa. Karena itu, mereka begitu bersemangat hadir memenuhi undangan jalan dan sepeda santai oleh Menteri BUMN Dahlan Iskan, Sabtu (6/7).: Foto/JPPHOTO/JPNN
WARGA Bali sangat antusias menyambut pembukaan akses tol Nusa Dua–Ngurah Rai–Tanjung Benoa. Karena itu, mereka begitu bersemangat hadir memenuhi undangan jalan dan sepeda santai oleh Menteri BUMN Dahlan Iskan, Sabtu (6/7). Bagaimana rasanya menyusuri jembatan tol sepanjang 7,5 kilometer tersebut" Berikut laporan Jawa Pos yang mengikuti acara itu.
M. Salsabyl Ad’n, Denpasar
======================
Saat Jawa Pos tiba pukul 15.45 atau seperempat jam sebelum acara dimulai, warga yang ingin menjajal jembatan tol terpanjang itu sudah memenuhi hampir separo ruas jalan tol menuju garis start. ’’Tolong, untuk pengendara sepeda yang ada di depan, maju sedikit ya. Soalnya, yang di belakang katanya sudah nggak bisa masukin sepedanya,’’ kata MC.
Dahlan Iskan yang ditunggu-tunggu untuk menandai dimulainya uji coba jembatan tersebut akhirnya muncul. Peserta langsung berebut mengerumuni mantan Dirut PLN itu sambil bersorak sorai. Baru setelah pemberangkatan peserta, lautan manusia yang semula penuh dan bising tersebut mulai terurai.
WARGA Bali sangat antusias menyambut pembukaan akses tol Nusa Dua–Ngurah Rai–Tanjung Benoa. Karena itu, mereka begitu bersemangat hadir
BERITA TERKAIT
- Kontroversi Rencana Penamaan Jalan Pramoedya Ananta Toer, Apresiasi Terhalang Stigma Kiri
- Kisah Jenderal Gondrong ke Iran demi Berantas Narkoba, Dijaga Ketat di Depan Kamar Hotel
- Petani Muda Al Fansuri Menuangkan Keresahan Melalui Buku Berjudul Agrikultur Progresif
- Setahun Badan Karantina Indonesia, Bayi yang Bertekad Meraksasa demi Menjaga Pertahanan Negara
- Rumah Musik Harry Roesli, Tempat Berkesenian Penuh Kenangan yang Akan Berpindah Tangan
- Batik Rifaiyah Batang, Karya Seni Luhur yang Kini Terancam Punah