Jalan-Jalan ke Bukit Cinta, Dahulu Tempat Prajurit Nongkrong

jpnn.com, CIREBON - Pariwisata di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat kembali menggeliat.
Di Kecamatan Mundu, tepatnya di Bukit Cinta, Desa Sinarancang ada tempat wisata baru.
Wahana itu dinamai Wisata Anti Galau.
Lokasi wisata baru itu nantinya akan terus dikembangkan. Dengan beragam fasilitas lainnya termasuk glamping.
Owner Wisata Anti Galau Ustaz Ujang Bustomi mengungkapkan pihaknya membuat wahana ini karena ingin Kabupaten Cirebon memiliki tempat wisata andalan.
“Harapannya Cirebon punya tempat wisata andalan. Akan bikin dua lokasi. Talaga Langit dan Bukit Cinta,” kata Ustaz Ujang kepada radarcirebon.com, Sabtu (4/9).
“Saya harap pemda mempermudah perizinan usaha kepariwisataan," imbuhnya.
Di lokasi ini, terdapat tempat untuk sekadar nongkrong, ngopi, menikmati view Setu Patok, Gunung Ciremai dan laut dari ketinggian.
Ada tempat baru di Bukit Cinta, Wisata Anti Galau namanya. Pemiliknya Ustaz Ujang Bustomi.
- Perjalanan Wisata Meningkat, Tokio Marine Indonesia Perkuat Kerja sama Dengan Travel Agent
- Kelompok Walahar Eco Green Ubah Limbah Jadi Berkah
- Kembali Pimpin Denpasar, Jaya Negara Siap Lanjutkan Pembangunan Berkelanjutan
- Bamsoet Sebut Tata Kelola yang Baik Kunci untuk Wujudkan Pariwisata Bali Berkelanjutan
- Pelita Air Bersinergi dengan BIH Tingkatkan Layanan Kesehatan dan Pariwisata Medis
- BPOLBF Luncurkan 19 Calender of Event 2025 Termasuk Festival Kelimutu, Catat