Jalan Kaki ke Sekolah, Siswa SD Dihantam Truk
Sopir Serahkan Diri ke Markas Brimob

jpnn.com - IDI RAYEUK - Nahas menimpa empat siswa SDN 2 Aramiah, Aceh Timur, Nanggroe Aceh Darussalam (NAD), Jumat pagi (27/9). Sebuah truk yang menghindari kendaraan lain justru menghantam empat bocah yang sedang berjalan kaki ke sekolah tersebut. Akibatnya, dua anak tewas dan dua lainnya cedera.
"Untuk menghindari kendaraan lain, truk tronton itu membanting setir ke kiri hingga menabrak empat bocah yang sedang berjalan kaki ke sekolah itu," kata salah seorang warga setempat.
Faisal, 28, sopir truk tronton bernopol BL 8657 ZA yang menabrak empat bocah tersebut, langsung menyerahkan diri ke markas Brimob. Aparat Brimob lalu menyerahkan warga Dusun Seunebok Aceh, Kecamatan Darul Aman, Aceh Timur, tersebut ke Polres Langsa.
Korban tewas adalah Nazwa, 11, siswi kelas V, dan Siti Fauziah, 9, siswi kelas III. Dua korban lain adalah Siska, 10, kelas VI, dan Abdul Djalil, 6, kelas I, yang hanya terluka ringan. (dai/jpnn)
IDI RAYEUK - Nahas menimpa empat siswa SDN 2 Aramiah, Aceh Timur, Nanggroe Aceh Darussalam (NAD), Jumat pagi (27/9). Sebuah truk yang menghindari
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku